Keinginan Warga di 2 Dusun di Sanggau Mulai Terwujud, Ini Penyebabnya

- 22 Mei 2024, 16:55 WIB
Dandim 1204/Sgu saat memonitor progres pekerjaan jalan dusun Emperet dan Dusun Perinduk desa Sei Ilai Kecamatan Beduai Kabupaten Sanggau
Dandim 1204/Sgu saat memonitor progres pekerjaan jalan dusun Emperet dan Dusun Perinduk desa Sei Ilai Kecamatan Beduai Kabupaten Sanggau /

WARTA PONTIANAK - Kerinduan Warga di dua dusun yakni dusun Emperet dan Dusun Perinduk desa Sei Ilai Kecamatan Beduai Kabupaten Sanggau mulai terwujud. Pasalnya akses jalan dari kampung menuju Kota Kecamatan berpuluh-puluht tahun akhirnya terwujud sudah.

Jalan yang mulanya hanya lebar dua meter dan licin kini diperlebar menjadi enam meter. Terbukanya akses jalan diharapkan akan memudahkan listrik masuk di dua dusun tersebut.

Baca Juga: BPBD Sanggau Ingatkan Warga Waspada Pancaroba

"Kami warga Sei Ilai berterimakasih kepada bapak-bapak TNI dari Kodim 1204/Sgu yang telah membuka akses jalan di kampung kami. Perlu bapak ketahui bahwa jalan di kampung kami ini dulu sangat susah dilalui, tapi sekarang sejak ada program TMMD ini kerinduan kami untuk mendapatkan akses jalan terjawab sudah, meskipun belum diaspal, tapi kondisi sekarang sudah jauh lagi baik dari sebelumnya," kata tokoh masyarakat Desa Sei Ilai, Gunawan kepada wartawan.

Dikarenakan kondisi jalan sudah mulai baik, selanjutnya Gunawan berharap Dandim bisa memperjuangkan listrik PLN.

"Selama ini pak, kami menggunakan listrik genset dengan biaya yang cukup mahal untuk perawatan dan minyak. Kami berharap Dandim bisa menyampaikan ke pihak PLN untuk membantu kami soal penerangan ini," ungkapnya.

Sementara itu, Dandim 1204 Sanggau, Letkol Inf Putra Andika Trihatmoko mengatakan akses jalan yang dikerjakan Anggotanya sepanjang 12 kilometer. Awalnya, jalan tersebut hanya memiliki lebar dua meter sehingga warga kesulitan dan tidak jarang akibat kondisi jalan yang buruk banyak warga yang terjatuh.

Saat ini, lanjut dia, pembukaan akses jalan tersebut telah dilakukan. Termasuk pelebaran jalan sehingga kendaraan roda empat dapat melewati jalan tersebut. Kondisi badan jalan juga sudah cukup baik dengan pengerasan dan pembangunan jembatan menggunakan gorong-gorong sehingga drainase dapat berfungsi dengan baik.

"Ini memang akses utama masyarakat Dusun Emperet dan Perinduk. Aksesnya sangat buruk, ditambah lebar jalan yang sempit hanya dua meter. Sekarang sudah dilebarkan dan badan jalan juga sudah pengerasan. Jembatan juga sudah dibuatkan gorong-gorong agar drainase bisa berfungsi dengan baik," ungkapnya, Selasa (21/5) saat meninjau lokasi pembukaan jalan.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Abang Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah