Merinding! Bocah yang Hilang 2 Bulan Lalu di Langkat Mendadak Muncul dan Menghilang saat Didekati

13 Desember 2020, 19:06 WIB
Salah satu bocah hilang di Langkat tiba-tiba menampakkan diri dan panggil warga lewat. / /iNSulteng.com/

WARTA PONTIANAK - 3 orang bocah yang berusia sekitar 7 tahun yang merupakan warga Dusun Pulka, Desa Naman Jahe, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat tiba-tiba menghilang tanpa jejak pada18 Oktober 2020 lalu.

Warga setempat bersama perangkat desa pun mencoba mencari keberadaan mereka. Tapi, karena ketiganya tak kunjung ditemukan, aparat berwajib pun ikut turun tangan.

Meski begitu, hasil pencarian warga dan aparat sama sekali tak membuahkan hasil. Tak ada titik terang mengenai keberadaan tiga bocah tersebut.

Baca Juga: Sudah Sebulan Lebih 3 Bocah Hilang di Perkebunan Kelapa Sawit, Keluarga Yakin Anaknya Masih Hidup

Kini setelah hampir 2 bulan hilangnya ketiga bocah tersebut, warga kembali geger. Pasalnya, seorang bocah yang hilang tiba-tiba muncul.

Tak hanya itu, bocah berbaju kuning tersebut sempat memanggil salah satu warga yang lewat. Namun, saat didekati bocah tersebut menghilang.

Hal ini seperti diberitakan Portal Jember berjudul "Bocah Hilang di Langkat Tiba-tiba Muncul Pakai Baju Kuning, Lakukan Hal Ini Hingga Buat Warga Geger" tentu saja membuat warga geger dan merinding. Apalagi orang lewat yang dipanggilnya merupakan warga Medan.

berikut sederet informasi yang berhasil dihimpun.

1. Warga mencari di lokasi penampakan

Beberapa waktu lalu geger di seputaran Desa Naman Jahe, sekitar sebulan 3 bocah itu menghilang, tiba-tiba muncul di salah satu tempat.

Yang muncul satu orang berbaju warna kuning, dia memanggil salah satu warga Medan yang lewat di seputaran Desa Naman Jahe, Salapian.

Warga lantas berbondong-bondong ke lokasi anak itu menampakkan diri. Video pencarian anak itu viral di media sosial.

Baca Juga: Alhamdulillah, Kemenaker Percepat Pencairan Subsidi Bantuan Upah atau Gaji

2. Kemunculan diduga hanya ilusi

Penampakan anak itu diduga hanya ilusi semata, namun meski demikian warga tidak putus asa mencari di lokasi penampakan anak itu.

"Lagi pencarian di bawah tadi ada namak anak kecil," kata salah satu warga yang merekam pencarian di lokasi anak itu muncul.

Terlihat dalam video banyak warga yang ikut mencari di lokasi kemunculan anak tersebut.

3. TNI ikut mencari di lokasi

Seorang tentara ikut mencari keberadaan bocah yang sempat dikabarkan muncul dan memanggil salah satu warga yang lewat itu.

"Bapak tentara ikut mencari juga," tambah perekam pencarian tiga bocah hilang itu, videonya juga ditayangkan di akun Youtube Yudi Tarigan.

Baca Juga: 4 Pelaku Penyebar Video yang Mengancam Mahfud MD Ditangkap, Polda Jatim: Mereka dari Pasuruan

Video itu juga sudah ditonton sebanyak 305 ribu kali oleh pengguna Youtube.

4. Menampakkan diri tengah duduk

Di dalam video terdengar suara wanita yang diduga dipanggil oleh salah satu anak yang muncul itu.

"Duduk di sini (1 dari tiga bocah yang hilang)," kata wanita itu.

Namun saat didekati kata dia sang anak itu menghilang tidak tahu kemana. Anak yang menampakan diri tersebut berbaju warna kuning.

Pakaiannya seperti yang dikenakan oleh salah satu anak yang hilang sejak 18 Oktober 2020 lalu.

Baca Juga: Begini Respon Penonton Jika Roy Hadir Lagi ke IKATAN CINTA, Netizen: Tolong Jangan Bangkit Lagi!

5. Kades mengungkap keberadaannya belum diketahui

Kesimpulannya tiga bocah yang hilang itu belum ditemukan oleh siapapun, aparat masih bekerja melakukan pencarian hingga ditemukan.

Sementara itu, Kepala Desa Naman Jahe Jumaan mengatakan bahwa ketiga anak yang hilang itu belum ditemukan.

"Belum ditemukan sampai sekarang," kata Kades. 

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler