Video Pasutri Terciduk Mencuri di Indomaret Viral, Karyawati Alfamart Turut Marahi Pelaku

- 8 September 2021, 14:03 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /Pexels/

Ia mengaku, selama ini merekalah yang mesti mengganti kekurangan pemasukan hingga Rp2 juta akibat banyaknya produk yang dicuri di tempat mereka bekerja.

Pasukan pasangan pasutri ini pun lantas membayar semua barang yang telah diambilnya.

Sementara terekam, jika ada pengunjung yang lainnya juga turut menyaksikan peristiwa tersebut.

Tak berselang lama, karyawati berseragam Alfamart yang sudah berada di lokasi pencurian juga turut menasehati pasutri pelaku pencurian.

Baca Juga: Seorang Taruna PIP Semarang Tewas Dianiaya Seniornya, Pelaku Berhasil Ditangkap

Ia mengatakan kepada pasutri tersebut, bahwa semua karyawan di sini bekerja untuk mencari uang. Namun, apabila ada aksi pencurian para karyawan inilah yang menggantinya.

 

"Kalau ada yang mencuri hingga mengakibatkan adanya nota barang hilang (NBH) dan nota kurang nilai (NKL). Kami itu yang bayar," katanya.

Lantas admin atau pengunggah menitipkan pesan pada semua rekan-rekanya, agar berhati-hati saat bertugas. Pelaku kejahatan akan selalu ada mengintai mereka.

"Pelaku dan harus benar hat-hati dalam pengawasan saat konsumen belanja untuk kita karyawan retail. nbh & nkl besar kita yang bayar," kata pengunggah video.***

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x