Turki Siap Jadi Tuan Rumah untuk Mediasi Perselisihan antara Rusia dan Ukraina

- 27 Januari 2022, 17:21 WIB
Bendera negara Turki yang dalam waktu dekat negara itu akan mengubah nama negaranya.
Bendera negara Turki yang dalam waktu dekat negara itu akan mengubah nama negaranya. /Pixabay/Slon Pics/

Ankara memiliki hubungan baik dengan Kiev dan Moskow, tetapi menentang kebijakan Rusia di Suriah dan Libya, serta tindakan aneksasi Rusia atas Semenanjung Krimea pada 2014.

Sambil menjalin kerja sama dengan Rusia di bidang pertahanan dan energi, Ankara juga telah menjual pesawat nirawak (drone) canggih ke Ukraina dan langkah itu membuat marah Moskow.

"Saya ulangi bahwa kami siap melakukan apa pun yang diperlukan dan saya menyampaikan pesan ini kepada Presiden Putin dan Presiden (Volodymyr) Zelenskiy," ucapnya.

Baca Juga: Israel ingin Jalin Hubungan Diplomatik dengan Indonesia, Tinggal Tunggu Waktu

"Saya pikir kedua negara menyadari ketulusan dan niat baik Turki. Krisis harus diselesaikan dengan menghindari penggunaan kekuatan. Kami berharap inisiatif NATO akan berhasil dalam hal ini," sambungnya.

Turki pertama kali melayangkan tawaran mediasi Rusia dan Ukraina pada November 2021.

Erdogan mengatakan dia akan mengunjungi Zelenskiy di Ukraina pada awal Februari untuk membahas krisis dan juga akan segera bertemu atau menelepon Putin.

Disclaimer : sebelumnya artikel ini telah tayang di Pikiran Rakyat dengan judul Turki Siap Jadi Tuan Rumah untuk Mediasi Rusia-Ukraina, Erdogan Undang Dua Pemimpin Negara.***

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x