Pembebasan Palestina Dari Israel, Indonesia Cari Dukungan ke Negara OKI

- 25 April 2022, 17:20 WIB
Ilustrasi : Indonesia cari dukungan negara OKI untuk pembebasan Palestina dari Israel
Ilustrasi : Indonesia cari dukungan negara OKI untuk pembebasan Palestina dari Israel /Fleursassalam/Pixabay

WARTA PONTIANAK – Hingga saat ini, Palestina masih diserang oleh pasukan Israel, sehingga membuat ketegangan terus dirasakan oleh masyarakat Palestina. Hal ini lah yang membuat masyarakat dunia khawatir, lantaran saat ini semua negara sedang menyoroti invasi Rusia ke Ukraina.

Makanya, kemungkinan besar peperangan besar bisa kembali terjadi jika konflik Israel dan Palestina tidak dihentikan.

Untuk meredam ketegangan, Indonesia langsung menginisiasi adanya pertemuan luar biasa tingkat perwakilan tetap negara anggota Organisasi Kerja sama Islam (OKI).

Pertemuan tersebut penting dilakukan dan sangat mendesak, untuk membahas eskalasi konflik Israel-Palestina. Sejumlah negara Islam yang tergabung dalam OKI bertemu dan diselenggarakan di Jeddah pada Senin, 25 April 2022.

Apalagi, Indonesia melihat, ada jalan untuk Israel dan Palestina berdamai menyudahi ketegangan.

Baca Juga: Indonesia Kutuk Aksi Kekerasan Israel ke Warga Palestina di Masjid Al Aqsa

Berdasarkan keterangan KJRI Jeddah yang diterima di Jakarta, seperti dikutip dari Antara pada Senin, 25 April 2022, pertemuan luar biasa tingkat duta besar tersebut membahas eskalasi konflik.

Selain itu, mereka juga menyoroti penyerangan brutal pasukan Israel terhadap warga Palestina di masjid Al-Aqsa.

Pertemuan OKI juga akan membahas pelanggaran hukum internasional oleh pasukan Israel. Mereka dinilai melanggar lantaran berupaya keras menutup akses ke masjid Al-Aqsa dan menyerang para jamaah yang tengah melakukan ibadah.

Tindakan brutal pasukan Israel tersebut, berakibat jatuh korban luka-luka dan penangkapan ratusan jamaah.

Bagi masyarakat dunia, apa yang dialami Palestina oleh pendudukan Israel adalah tindakan yang tidak bisa diterima.

Baca Juga: Ingin Punya Anak, Tahanan di Palestina Nekat Selundupkan Spermanya ke dalam Kantong Keripik

Wakil Tetap Indonesia untuk OKI, Duta Besar, Eko Hartono saat ini gencar menggalang dukungan dari negara-negara anggota OKI lainnya.

“Semua satu suara untuk mendukung dan hadir pada pertemuan luar biasa tersebut,” harap Eko.

Eko mengatakan, pertemuan sangat penting dilakukan untuk segera dilakukan penyusunan langkah-langkah yang perlu dan mendesak untuk dilakukan dalam rangka mengakhiri tindakan agresi pasukan Israel.

Upaya pendudukan masjid Al-Aqsa baik sebagian maupun keseluruhan, akibat penyerangan Jalur Gaza.

Baca Juga: PM Palestina Kutuk Penembakan Pasukan Israel yang Menewaskan Seorang Anak di Nablus

Pertemuan OKI itu juga akan membahas upaya-upaya yang dianggap perlu dilakukan untuk mencegah kejadian yang sama terulang kembali dan memastikan keadaan status quo status masjid Al-Aqsa sebagai tempat ibadah yang diperuntukkan hanya untuk umat Islam.

Disclaimer : sebelumnya artikel ini telah tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul “Indonesia Gencar Cari Dukungan Negara OKI untuk Pembebasan Palestina dari Cengkraman Israel”. *** (Pikiran-Rakyat.com/ Rizki Laelani)

Editor: Yuniardi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x