Tiongkok Ancam Balas AS Terkait Penjualan Senjata Canggih ke Taiwan

- 23 Oktober 2020, 21:50 WIB
Ilustrasi Militer Amerika Serikat (AS)
Ilustrasi Militer Amerika Serikat (AS) /pexels/WARTA PONTIANAK

WARTA PONTIANAK - Jika Amerika Serikat (AS) masih menjual persenjataan canggih ke Taiwan, negeri tirai bambu, Tiongkok berjanji untuk membalas hal tersebut.

Seperti diketahui, nilai penjualan senjata AS ke Taiwan mencapai  lebih dari satu miliar dolar AS atau setara Rp14,6 triliun.

Sebagaimana diberitakan pikiran-rakyat.com dalam artikel berujudul Tiongkok Bersumpah Balas Dendam Jika AS Lanjutkan Jual Senjata ke Taiwan.

Baca Juga: Update Kasus Corona 23 Oktober 2020 di Indonesia

"Kegagalan untuk melakukannya akan memaksa pihak Tiongkok untuk melawan dengan tegas pihak AS," begitu pernyataan Kementerian pertahanan Tiongkok,  Sebagaimana diberitakan pikiran-rakyat.com dalam artikel berujudul Tiongkok Bersumpah Balas Dendam Jika AS Lanjutkan Jual Senjata ke Taiwan pada Jumat 23 Oktober 2020, yang mengutip Japan Today.

Hal tersebut, jelas membuat hubungan antara kedua negara ini memanas dalam beberapa dekade terakhir.

Baca Juga: Malaysia Pulangkan 58 PMI melalui PLBN Terpadu Entikong

Sebelumnya, AS mengumumkan telah memberi lampu hijau pada penjualan 135 rudal serangan darat presisi, peralatan terkait, dan pelatihan dengan nilai berjumlah lebih dari satu miliar dollar AS ke Taiwan untuk meningkatkan kemampuan pertahanan negara tersebut.

Namun, Tiongkok secara tegas menganggap Taiwan sebagai wilayahnya sendiri yang akan dianeksasi secara paksa jika perlu. AS hanya mempertahankan hubungan tidak resmi dengan Taiwan untuk menghormati Beijing.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x