Uni Emirat Arab Dilanda Banjir, Sejumlah Pendaratan Pesawat Dialihkan

- 17 April 2024, 15:23 WIB
Video viral pesawat yang terendam banjir di Bandara Dubai pada Selasa 16 April 2024
Video viral pesawat yang terendam banjir di Bandara Dubai pada Selasa 16 April 2024 /X.com/@TheInsiderPaper/

WARTA PONTIANAK - Hujan badai yang menyebabkan banjir membuat Bandara internasional di Dubai terpaksa mengalihkan sejumlah pendaratan pesawat pada Selasa 16 April 2024.

Dubai, pusat keuangan di Timur Tengah, lumpuh akibat hujan badai yang terjadi di berbagai daerah di Uni Emirat Arab dan Bahrain, dan menyebabkan kematian 18 orang di Oman pada hari Minggu dan Senin.

Baca Juga: Banjir Kudus, BNPB sebut 7 Orang Meninggal dan 4.188 Orang Mengungsi

Operasional bandara di Dubai ditangguhkan selama 25 menit pada siang hari. Sejumlah gambar yang beredar di media sosial – yang belum dapat diverifikasi – menunjukkan roda pesawat yang sedang melakukan taxiing terendam genangan air.

Keberangkatan pesawat tetap berlangsung pada malam hari meskipun diwarnai penundaan dan pembatalan. Akses jalan menuju bandara juga digenangi air bah.

Pemandangan serupa terjadi di berbagai daerah lain di negeri kecil kaya raya yang sebagian besar wilayahnya merupakan gurun pasir itu.

Pusat-pusat perbelanjaan ternama Dubai Mall dan Mall of the Emirates dilanda banjir dan genangan air di stasiun Dubai Metro tampak merendam pergelangan kaki orang, menurut gambar yang beredar di media sosial.

Sejumlah jalan dilaporkan terputus akibat banjir, sementara kawasan permukiman terendam air dan banyak rumah melaporkan kebocoran air dari atap, jendela dan pintu.

Sekolah-sekolah di seluruh Uni Emirat Arab ditutup sampai hari Rabu.Pemerintah Dubai memperpanjang masa bekerja dari rumah bagi pegawainya sampai hari Rabu.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x