Heboh! Sosok Nabi Muhammad Digambarkan Dalam Acara TV di Tiongkok

- 5 November 2020, 12:44 WIB
Tangkapan layar video di China Central Television (CCTV) yang sekarang menjadi viral di media sosial.
Tangkapan layar video di China Central Television (CCTV) yang sekarang menjadi viral di media sosial. /Twitter/

WARTA PONTIANAK - Potongan video dari acara TV Tiongkok yang menggambarkan Nabi Muhammad sebagai fitur Asia telah menjadi viral di media sosial.

Video tersebut membuat banyak netizen bertanya-tanya apakah muslim di seluruh dunia akan memboikot barang-barang Tiongkok juga.

Komentar tersebut muncul sehubungan dengan seruan untuk memboikot produk Prancis setelah Presiden Emmanuel Macron tak melarang penerbitan karikatur Nabi Muhammad sebagai kebebasan berekspresi.

Baca Juga: Seorang Dosen di Makassar Jadi Korban Salah Tangkap Demo UU Ciptaker, Andri: Saya Dipukul Polis

Macron mengatakan hal itu setelah adanya pemenggalan kepala seorang guru bahasa Prancis, Samuel Patty, oleh seorang remaja karena menunjukkan kartun Nabi Muhammad kepada murid-muridnya.

Arslan Hidayat, seorang aktivis hak-hak Uyghur, membagikan potongan video acara China Central Television (CCTV) yang dikelola pemerintah melalui akun Twitter @arslan_hidayat.

Melalui unggahannya dia mengatakan bahwa isi video tersebut menggambarkan adegan seorang duta besar Arab yang sedang memberikan gambar Nabi Muhammad kepada kaisar Tiongkok selama pemerintahan Dinasti Tang.

Baca Juga: Nadiem Makarim Izinkan Sekolah Tatap Muka, Tapi Ini Syaratnya

Selain meminta untuk memboikot produk Tiongkok, dia juga mempertanyakan diamnya Pakistan atas gambar kontroversial yang beredar tersebut.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat Pangandaran


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x