Innalillahi, Novel Baswedan: Ini Bukan Hal yang Sepele Lho

- 9 Februari 2021, 10:18 WIB
Novel Baswedan
Novel Baswedan /ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/foc.

WARTA PONTIANAK - Tiba-tiba Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan menyampaikan kabar duka.

Novel menyampaikan kabar duka cita atas wafatnya Ustadz Maaher At-Thuwailibi pada Senin 8 Februari 2021 kemarin.

Baca Juga: Sempat Menolak Dibawa ke Rumah Sakit, Begini Kronologis Ustad Maaher Meninggal Dunia di Rutan Bareskrim Polri

 

Seharusnya, kata Novel penahanan Ustadz Maher tidak dipaksanakan ditahan. Apalagi kasusnya penghinaan.

"Innalillahi. Ustadz Maaher meninggal di rutan Polri. Pdhl kasusnya penghinaan, ditahan, lalu sakit" tulis Novel diakun twitternya, @nazaqistha pagi ini, 9 Februari 2021.

Baca Juga: Polres Tangsel Amankan Uang Palsu Senilai Rp2 Miliar

"Orang sakit, kenapa dipaksakan ditahan? Aprat jangan keterlaluanlah. Apalagi dengan ustadz. Ini bukan hal sepele lho.."sambung Novel.

Seminggu sebelum meninggal di rumah tahanan (rutan) Polri Jakarta, ustadz yang bernama lengkap Soni Eranata sempat dilarikan ke RS Polri.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah