Diklat Kepemimpinan Administrator Angkatan Pertama Resmi Ditutup

- 28 November 2021, 03:34 WIB
Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan I
Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan I /Barlian/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK – Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji meminta kepada seluruh peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator untuk berupaya menyelesaikan pekerjaan dengan cepat.

"Jangan menunda-nunda pekerjaan, itu yang harus diterapkan. Saya paling tidak suka ada pekerjaan yang ditunda, kecuali pekerjaan tersebut memerlukan pembahasan," tegas H. Sutarmidji, Sabtu 27 November 2021.

Selain itu, Gubernur memberikan saran dan masukan untuk para Widyaiswara, serta perlu ada tenaga pengajar dari instansi vertikal agar sinergitas antar instansi semakin baik.

"Saya pesan kepada para Widyaiswara untuk tidak bersikap kaku. Yang harus dilakukan adalah berani dalam melakukan perubahan serta berinovasi untuk merubah hal-hal menjadi lebih baik. Sebagus apapun inovasi namun menimbulkan masalah, maka akan ada pertentangan. Oleh sebab itu, evaluasi diperlukan agar tidak terjadi masalah saat suatu inovasi diterapkan," pesan Gubernur Kalbar.

Baca Juga: Dukung Pertumbuhan Ekonomi, Kemenperin dan Komisi VII DPR RI Beri Pelatihan Wirausaha Baru IKM

Inovasi ataupun perubahan dapat dilaksanakan jika menguasai data. Tanpa menguasai data, capaian program dan inovasi yang dibuat tidak akan baik.

"Terus lakukan perubahan dan perbaikan data. Gunakan data dalam membuat suatu program dan pengambilan suatu keputusan, serta upayakan selalu berfikir objektif. Data merupakan hal yang sangat penting. Semoga pendidikan yang telah dilaksanakan selama beberapa bulan ini dapat melahirkan birokrat-birokrat yang bisa menjawab tantangan di masa sekarang dan masa yang akan datang dengan selalu mengikuti perubahan-perubahan yang ada," harap Gubernur Kalbar, H. Sutarmidji. ***

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x