Gemawan Kembali Salurkan Donasi Penggalangan Online Untuk Keluarga Tionghoa

- 5 Maret 2022, 14:24 WIB
Mawardi bersama rekannya dari Lembaga Gemawan menyalurkan donasi dari penggalangan online yang bekerjasama dengan kitabisa.com
Mawardi bersama rekannya dari Lembaga Gemawan menyalurkan donasi dari penggalangan online yang bekerjasama dengan kitabisa.com /Reza/Gemawan

WARTA PONTIANAK - Gemawan kembali menyusuri sudut-sudut Kota Pontianak untuk mendistribusikan sumbangan dan paket kepada keluarga Tionghoa yang memerlukan. Ini dilakukan untuk melanjutkan penyaluran donasi hasil dari penggalangan dana secara online.

Ketua Unit Early Warning and Early Response Gemawan, Mawardi, menyebutkan kegiatan ini merupakan implementasi ketiga dari program donasi online yang dijalankan Gemawan.

"Kami mengumpulkan donasi melalui platform Kitabisa.com dengan tema Berbagi Berkah untuk 60 Keluarga Tionghoa. Sementara kami sudah membagikan untuk 30-an orang," paparnya pada Jumat, 4 Maret 2022.

Baca Juga: Piring Pelepah Pinang, Menjaga Bumi Mulai Dari Alat Konsumsi

Menyambut peringatan Imlek lalu, Gemawan bersama Kitabisa menggalang donasi untuk berbagi kebahagiaan Imlek dengan keluarga Tionghoa yang memerlukan. Karena atensi yang cukup baik, kampanye ini dilanjutkan kembali meskipun Imlek telah berlalu.

Mawardi menjelaskan, untuk pendistribusian kali ini yang sebanyak 18 paket, ia membagi 2 tim implementor.

"Tim pertama akan menyerahkan paket ke daerah Tanjung Hulu, sementara tim kedua akan ke kawasan Siantan," ucapnya lagi.

Menurut Mawardi, kelompok masyarakat sipil sangat berpotensi memanfaatkan skema penggalangan dana seperti ini dalam pemberdayaan masyarakat di tingkat tapak.

Baca Juga: Dirut PT SBI Jadi Tersangka Penipuan, Korban Ajak Pihak Lain Berani Melapor

Halaman:

Editor: M. Reinardo Sinaga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x