Dua Orangutan Dilepasliarkan di Kawasan Taman Nasional Betung Kerihun

- 24 Februari 2023, 20:27 WIB
Tana Bentarum dan BKSDA Kalimantan Barat melakukan pelepasliaran orangutan di kawasan Taman Nasional Betung Kerihun yang kesebelas
Tana Bentarum dan BKSDA Kalimantan Barat melakukan pelepasliaran orangutan di kawasan Taman Nasional Betung Kerihun yang kesebelas /BKSDA/

WARTA PONTIANAK – Balai Besar Taman Nasional Betung Kerihun dan Danau Sentarum (TaNa Bentarum) bersama Balai Konservasl Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalimantan Barat dan Yayasan Penyelamatan Orangutan Sintang (YPOS) kembali melakukan pelepasliaran Orangutan (Pongo pygmaeus) di kawasan Taman Nasional Betung Kerihun yang kesebelas.

Pelepasliaran Orangutan inl merupakan tindak lanjut kerjasama penguatan fungsi Kawasan, antara Balai Besar Tana Bentarum dengan YPOS, sebagai  lembaga pusat rehabilitasi Orangutan.

Sejak tahun 2017 sampal tahun 2022, telah dilakukan 10 kali pelepasliaran dengan total individu yang sudah dilepasliarkan sebanyak 23 individu Orangutan hasil rehabilitasi dan 1 individu Orangutan liar hasil translokasi di wilayah Taman Nasional Betung Kerihun, tepatnya di Sub DAS Mendalam. 

Menurut hasil Tim monitoring, sejauh ini Orangutan yang sudah dilepasliarkan dapat beradaptasi dengan habitatnya. Hal ini terlihat dari kemandirian Orangutan dalam membuat sarang dan mencari pakannya.

Pada bulan Februari 2023, kegiatan pelepasliaran tahap kesebelas dilaksanakan terhadap 2 individu Orangutan yang telah dievaluasi dengan seksama, baik dari sisi medis maupun dari aspek tingkah lakunya, dengan titik pelepasan yang dipilih berada di Sungai Jepala Lala, yang letaknya berada lebih  ke bagian hulu Sungai Mendalam.

Sub DAS Mendalam yang memiliki luas 25.639,15 Ha berdasarkan laporan survey Lapangan Farina, dinilai layak dan memenuhi kriteria sebagai lokasi pelepasliaran Orangutan.

Baca Juga: Usai Jalani Rehabilitasi, 5 Orangutan Dilepasliarkan di Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya Nanga Pinoh

Dengan jumlah Orangutan yang telah dilepasliarkan sebanyak 23 individu, maka kepadatan populasi Orangutan di wilayah ini mencapai 1.114,25 individu/Ha, sehingga masih sangat layak untuk pelaksanaan pelepasliaran selanjutnya.

Rocky (10 tahun) dan Dora (9  tahun) merupakan hasil evakuasi dari warga pada tahun 2018, kemudian dipindahkan ke Sekolah Hutan Jerora yang dikelola oleh YPOS untuk menjalani  kegiatan sekolah hutan, selama kurang lebih 4 tahun.

Kedua individu tersebut dianggap telah siap untuk menjalanl tahap pelepasliaran, berdasarkan hasil evaluasi secara  medis dan tingkah lakunya.

Setelah dilakukan pelepasan, Tim akan melakukan monitoring, pemantauan dan Observasi penuh  dengan mengikuti lndlvidu focal darl  mulai bangun hingga tidur di sarang inap berikutnya. Observasi lapangan direncanakan selama 3 bulan penuh.

Baca Juga: Cek Fakta! Foto Orangutan Ulurkan Tangan ke Ahli Geologi yang Jatuh di Kolam Lumpur

Dalam kegiatan pelepasliaran ini, dilkuti oleh Kepala BKSDA Kalbar beserta tim sebanyak kurang lebih 12 orang, SOC sebanyak kurang lebih 10 orang dan darl Tim Balal Besar TaNa Bentarum kurang leblh sebanyak 15 orang.

"Sebanyak 23 Orangutan telah dilepasliarkan di Kawasan Taman Nasional Betung Kerihun sejak  tahun 2017. Kali inl akan dilepasllarkan kemball sebanyak 2 Individu Orangutan, sehingga total 25 Orangutan kemball ke habitat aslinya. Ini menjadl bentuk dukung kami dalam Pelestarian Populasi dan Habitat Orangutan di Kawasan Taman Nasional Betung Kerihun," jelas Kepala Balal Besar Tana Bentarum, Wahyu Rudianto dalam keterangan pers yang diterima, Jumat 24 Februari 2023.

Baca Juga: Thailand Kembalikan Orangutan Sumatera Korban Selundupan ke Indonesia

Wahyu berharap, Orangutan yang telah dilepasliarkan dapat beradaptasi dengan baik dan dapat berkembang blak untuk meningkatkan populasl Orangutan di habitat alaminya.

"Orangutan tempatnya di alam, bukan di kandang peliharaan. Mari lestarikan habitat alami Orangutan dan hentikan pemburuan Orangutan," ajak Kepala Balal Besar Tana Bentarum. ***

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x