Band Metal Anons Sindir Orang Muka Dua Lewat Lagu Sosiopat

- 3 Februari 2021, 15:58 WIB
Anons, grup band metal asal Bandung rilis single pertama berjudul "Sosiopat"
Anons, grup band metal asal Bandung rilis single pertama berjudul "Sosiopat" /Rilis/

WARTA PONTIANAK - Bergenre metal, grup band Anons memiliki konsep unik yang menjadi ciri khas bandnya. Setiap personel menggunakan topeng untuk menutupi wajah dan identitasnya. 

Sesuai dengan namanya, Anons diambil dari kata "anonim" yang berarti tanpa nama atau tidak beridentitas. Maka dari itu, semua personel Anons menggunakan topeng wajah. 

"Diambil dari kata Anonim yang berarti tanpa nama/tidak
beridentitas, maka semua personel Anons menggunakan topeng wajah dengan karakter yang berbeda-beda, dan itu menjadi identitas Anons. Dengan tujuan hanya karya Anons yang dilihat, dirasakan, didengar, dan dinikmati," ungkap Anons dalam rilis yang Warta Pontianak terima.

Baca Juga: Pendiri Pasar Muamalah Jadi Tersangka, Koin Dinar dan Dirham Dipesan dari PT. Antam

Band asal Bandung ini telah terbentuk di tahun 2018. Dua tahun bereksplorasi, terciptalah single pertama bejudul “Sosiopat” pada tahun 2020.

"Sosiopat ini menceritakan tentang sifat orang yang bermuka dua, berwajah lugu di depan, nyatanya tidak. Banyak mengumbar janji tapi semuanya itu palsu. Berlaga paling suci padahal sebenarnya sebaliknya, dan mereka selalu bahagia di atas penderitaan orang lain," jelas personel Anons.

Baca Juga: Ternyata Ini Saat yang Tepat untuk Ganti Oli Motor

Baca Juga: 4 Bahan Alami untuk Tebalkan Bulu Mata

Lagu "Sosiopat" ini adalah bentuk keresahan Anons terhadap orang-orang yang bermuka dua.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: Rilis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x