Jangan Mengkhususkan Puasa di Bulan Rajab, Ini Penjelasannya

- 8 Maret 2021, 05:35 WIB
Puasa Rajab salah satu puasa yang disunahkan dalam ajaran Islam
Puasa Rajab salah satu puasa yang disunahkan dalam ajaran Islam /en.alkawthartv.com

Hal ini pernah dicontohkan oleh Umar bin Khattab. Ketika bulan Rajab, Umar pernah memaksa seseorang untuk makan (tidak berpuasa), lalu beliau katakan, لَا تُشَبِّهُوهُ بِرَمَضَانَ

Artinya “Janganlah engkau menyamakan puasa di bulan ini (bulan Rajab) dengan bulan Ramadhan,” perkataan Umar yang dikutip dari Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah lalu dimuat dalam Majmu’ Al Fatawa, 25/290.

Sementara mengenai perintah Nabi Muhammad untuk berpuasa di bulan-bulan haram yaitu bulan Rajab, Dzulqo’dah, Dzulhijjah, dan Muharram, menurut Syaikhul Islam maka itu adalah perintah untuk berpuasa pada empat bulan tersebut, bukannya mengkhususkan untuk berpuasa pada bulan Rajab saja.

Dalam satu riwayat Imam Ahmad (Hambali) juga pernah mengatakan, “Sebaiknya seseorang tidak berpuasa (pada bulan Rajab) satu atau dua hari”.

Begitu juga dengan Imam Asy Syafi’i mengatakan “Aku tidak suka jika ada orang yang menjadikan menyempurnakan puasa satu bulan penuh sebagaimana puasa di bulan Ramadhan.” Beliau berdalil dengan hadits ‘Aisyah yaitu ‘Aisyah tidak pernah melihat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berpuasa sebulan penuh pada bulan-bulan lainnya sebagaimana beliau menyempurnakan berpuasa sebulan penuh pada bulan Ramadhan. (Latho-if Ma’arif, 215).

Ringkasnya, berpuasa penuh di bulan Rajab itu terlarang jika memenuhi tiga point berikut:

1. Jika dikhususkan berpuasa penuh pada bulan tersebut, tidak seperti bulan lainnya sehingga orang-orang awam dapat menganggapnya sama seperti puasa Ramadhan.

2. Jika dianggap bahwa puasa di bulan tersebut adalah puasa yang dikhususkan oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam sebagaimana sunnah rawatib (sunnah yang mengiringi amalan yang wajib).

Baca Juga: Berikut Bacaan Niat Puasa Rajab Lengkap dengan Artinya

3. Jika dianggap bahwa puasa di bulan tersebut memiliki keutamaan pahala yang lebih dari puasa di bulan-bulan lainnya.***

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x