Jangan Takut Dengan Nilai Jelek, Ini Pesan Bu Nani yang Bisa Jadi Penyemangat

- 25 Mei 2022, 12:41 WIB
Status WhatsApp Bu Nani
Status WhatsApp Bu Nani /Tangkapan Layar/

WARTA PONTIANAK – Sejak kemarin, ‘Bu Nani’ menjadi trending topik di media sosial twitter. Pasalnya, melalui unggahan status WhatsApp-nya, Bu Nani yang merupakan seorang guru memberikan pesan kepada orang tua murid, agar tidak menyalahkan anak jika nilai rapor yang didapatkannya jelek.

Apalagi status WhatsApp yang dibuat Bu Nani yang juga menjadi wali kelas itu mewakili perasaan dari kebanyakan siswa.

Sementara orang tua pasti menginginkan agar anak pintar dan bisa mendapat nilai tinggi di kelas. Sehingga tidaklah jarang, hal tersebut bisa menjadi beban bagi anak, lantaran takut tidak bisa memenuhi keinginan orang tuanya tersebut.

Berikut status WhatsApp yang ditulis Bu Nani sehingga viral dan menjadi trending topik:

“Ujian anak Anda telah selesai. Saya tahu Anda cemas dan berharap anak Anda berhasil dalam ujiannya,” ujar Bu Nani.

Bu Nani juga mengingatkan kepada orang tua bahwa setiap anak memiliki keahliannya masing-masing dan tidak harus bisa menguasai semua materi yang diberikan oleh guru saat belajar di sekolah.

“Tapi, mohon diingat. Di tengah-tengah para pelajar yang menjalani ujian itu ada calon seniman yang tidak perlu mengerti matematika, ada calon pengusaha yang tidak butuh pelajaran sejarah atau sastra, ada calon musisi yang nilai Kimianya tak akan berarti,” ucap Bu Nani.

Baca Juga: Viral, Sedang Menggelar Hajatan Tiba-tiba Pria yang Bawa Rumput Pinta Warga untuk Membuka Jalan

“Ada calon olahragawan yang lebih mementingkan fisik daripada Fisika, ada calon photografer yang lebih berkarakter dengan sudut pandang art berbeda yang tentunya ilmunya bukan dari sekolah ini,” tambah Bu Nani.

Status WhatsApp Bu Nani
Status WhatsApp Bu Nani

Bu Nani juga mengatakan kepada orang tua agar tidak merampas rasa percaya diri dan harga diri anak jika nilai rapor yang didapatkan tidak sesuai keinginan.

“Sekiranya anak Anda lulus menjadi yang teratas, hebat! Tapi bila tidak, mohon jangan rampas rasa percaya diri dan harga diri mereka,” ujar Bu Nani.

Bu Nani berpesan agar tidak mempermasalahkan nilai rapor yang didapatkan. Anak-anak itu diciptakan bukan hanya untuk mendapatkan nilai bagus, namun untuk sesuatu yang lebih besar lagi dalam hidup ini.

Baca Juga: Viral Dugaan Video Mesum di Obyek Wisata Linggo Asri Kajen, Warganet: Mesti Tuturane

Bu Nani juga menyampaikan agar orang tua berhenti berpikir bahwa hanya dokter dan insinyur yang bisa berbahagia di dunia.

Status WhatsApp Bu Nani
Status WhatsApp Bu Nani

“Anda mencintai mereka dan tak akan menghakimi mereka. Sebuah ujian atau nilai rendah takkan bisa mencabut impian dan bakat mereka. Berhentilah berpikir bahwa hanya dokter dan insinyur yang bahagia di dunia ini,” tutup Bu Nani.

Status WhatsApp yang dibuat Bu Nani kemudian viral dan mendapat respon positif dari para netizen. Banyak yang menginginkan ada sosok guru seperti Bu Nani di setiap sekolah di Indonesia.

Baca Juga: Ini Fakta Pecahan Uang Rp1 Juta yang Viral di Media Sosial

Status WhatsApp Bu Nani
Status WhatsApp Bu Nani

Andai semua guru seperti ini pasti I love you, Bu Nani. ***

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x