Seni Tanam Jepang Kokedama Untuk Percantik Tanaman Hias

- 1 November 2020, 20:35 WIB
Kokedama
Kokedama / pexels.com / @armandvalendez/

Pilihan tanaman yang dapat ditanam menggunakan cara Kokedama bisa bervariasi dari anggrek, rerumputan, pakis, tanaman hias, pohon jeruk, herba, semusim, tanaman keras atau bahkan umbi.

Kokadama dapat digantung di dalam dan di luar ruangan, ditempatkan dalam mangkuk, atau dipajang di beberapa benda dekoratif lainnya.

Seiring berjalan waktu, penempatan kokedama menjadi bervariasi. Salah satu gaya tanam kokedama yang populer termasuk di Indonesia adalah digantung dengan tali yang melilit tanaman tersebut.

Cara membuat Kokedama sangat mudah. Berikut langkah-langkah menanam tanaman hias dengan seni Kokedama:

Baca Juga: Daging Babi dari Brasil yang Masuk ke Tiongkok Dinyatakan Positif Virus Corona.

Pertama, membuat adonan yang terdiri dari tanah akadama, lumut gambut, dan air sebagai pengatur konsistensi. Umumnya, bola ini berukuran 10 centimeter, atau ukuran genggaman dua tangan orang dewasa.

Setelah bola jadi, lubangi bagian atas dengan ibu jari. Lubang ini digunakan untuk menyimpan akar tanaman.

Lalu, masukkan akar tanaman ke lubang bola, padatkan hingga kokoh.

Terakhir, lapisi bola dengan lembaran lumut spaghnum. Pastikan seluruh permukaan bola terlapisi hingga membentuk bola yang lebih tebal.***

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Kabar Lumajang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah