Selain Indonesia, China Tak Layani Permintaan Vaksin Covid-19 dari Negara Lain

- 10 Desember 2020, 10:29 WIB
Vaksin COVID-19 buatan Sinovac disimpan di Kantor Pusat Bio Farma Bandung, Jabar.
Vaksin COVID-19 buatan Sinovac disimpan di Kantor Pusat Bio Farma Bandung, Jabar. / (Foto: Biro Pers Setpres/Muchlis Jr)/

Untuk diketahui, tahun ini merupakan tahun ke-70 hubungan diplomatik Indonesia dengan China, dikabarkan pada tahun 1965-1990, hubungan kedua negara sempat beku.

Sementara itu, Dubes RI Djauhari menyampaikan terima kasih terhadap pemerintah China yang telah memprioritaskan vaksin untuk Indonesia.

Baca Juga: Perkiraan Harga Vaksin Covid-19 di Indonesia, Yuk Disimak!

“Memang sekarang ini Indonesia sedang membutuhkan vaksin itu,” katanya.

Untuk diketahui, saban tahun Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Beijing mengagendakan resepsi HUT RI antara bulan September hingga Desember.

Acara serupa juga digelar di Beijing pada September 2019 lalu.

Sementara itu, dua tahun lalu resepsi digelar di Ulan Bataar, Mongolia, pada bulan Desember.***

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x