Gelar Simulasi Vaksinisasi Covid-19, Edi Kamtono : Kita Harap Masyarakat Memahami

8 Januari 2021, 14:26 WIB
Proses simulasi penyuntikan vaksin Covid-19 kepada masyarakat /Yapi Ramadhan/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK - Pemerintah Kota Pontianak melakukan simulasi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di UPT Puskemas Jendral Urip, Jumat 8 Januari 2021.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyampaikan, simulasi vaksinasi Covid-19 yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kota Pontianak berjalan lancar.

“Alhamdulillah simulasi berjalan lancar. Ini merupakan persiapan pemerintah Kota dalam vaksinasi,” ujarnya kepada awak media.

Baca Juga: Akibat Angin Kencang disertai Hujan, Pohon Besar di Pontianak Tumbang

Dirinya menjelaskan, dalam kegiatan simulasi ini turut mengundang tenaga kesehatan di 23 Puskemas yang ada di Kota Pontianak.

“Tadi kita undang tenaga kesehatan dari 23 Puskesmas,” tuturnya.

Dengan dilaksanaknnya simulasi Vaksinasi Covid-19 ini diharapkan baik petugas kesehatan sudah siap dan memahami.

Baca Juga: Akibat Rebutan Warisan, Kakak Angkat Bacok Adik Sendiri

“Sehingga nanti kita mulai yang rencananya tanggal 14 jadi kita semua sudah siap. Mulai dari pendaftaran sampai observasi setelah dilakukan vaksinisasi,” harap Edi.

Selanjutnya, Edi kembali berharap agar masyarakat Kota Pontianak bisa memahami vaksinasi Covid-19. Hal ini dilakukan merupakan bentuk dari penanggulangan Covid-19.

“Kita harapkan masyarakat bisa lebih memahami vaksin ini yang dimana hal ini dalam rangka untuk mengatasi Covid-19,” kata Edi.

Baca Juga: Tali Layangan Kembali Makan Korban, Ini Penuturan Saksi Mata

Disampaikannya pula, sebanyak 5.500 tenaga kesehatan di Kota Pontianak yang sudah terdaftar dalam program vaksinasi Covid-19.

“Ada 5.500 nakes yang terdaftar. Tapi nanti kita lihat lagi karena ada persyaratan-persyarat medis, seperti penyakit bawaan, tekanan darah, kesiapannya dan sebagainya,” terangnya.***

Editor: M. Reinardo Sinaga

Tags

Terkini

Terpopuler