Ormas PP Pontianak Tenggara Ikut Pengamanan Salat Tarawih di Masjid

- 15 April 2021, 11:58 WIB
Ormas Pemuda Pancasila Pontianak Tenggara menjaga keamanan Masjid Al Muhtadin Untan
Ormas Pemuda Pancasila Pontianak Tenggara menjaga keamanan Masjid Al Muhtadin Untan /Rhandy/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK - Organisasi masyarakat Pemuda Pancasila (PP) di Pontianak Tenggara, turut berkontribusi demi lahirnya situasi kondusif, hal ini agar masyarakat sekitar merasa aman dengan segala aktifitasnya, khususnya saat menjalankan ibadah.

Baca Juga: Foto Amanda Manopo Pakai Hijab Tuai Pujian, Netizen: Cantiknya Gak ada Obat

Kontribusi yang diberikan oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pontianak tenggara ini, salah satunya mengamankan beberapa Masjid yang ada di sekitaran Pontianak Tenggara, agar umat Muslim tetap aman ketika melaksanakan ibadah salat tarawih.

Roby Mukhlis, selaku Ketua PAC Pemuda Pancasila Pontianak Tenggara mengatakan, bahwa kegiatan ini memang rutin dilaksanakan tiap tahunnya.

"Kegiatan ini memang rutin dilaksanakan, kecuali tahun 2020 kemarin, ketika awal pandemi Covid-19, karena saat itu semuanya ibadah dirumah, tahun 2021 ini kita amankan hampir 5 masjid yang ada disekitaran Pontianak Tenggara," ucapnya.

Adapun masjid yang dijaga adalah masjid Islamiyah di Jl Imam Bonjol, Al- Furkan di Paris 2, Al-Mukminin di Sungai Raya Dalam, Masjid Kampus Al Muhtadin Untan, dan kedepannya akan banyak lagi.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Kamis 15 April 2021: Mama Rosa Percaya Andin Tidak Selingkuh

Tak hanya kegiatan ibadah saja, kegiatan yang lainnya juga ikut andil dengan memberikan kontribusi yang terbaik, dan bersinergi terhadap jajaran Polri dan Babinsa

"Dalam bermasyarakat, tentunya kita harus berbuat baik ya, tak hanya kegiatan ibadah saja, lebih dari itu kita juga mengamankan kegiatan Imlek, Natal, tahun baru dan yang lainnya, kita juga bersinergi dengan Polri, Koramil dan Babinsa," tegasnya.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x