40 Orang Lolos Seleksi Pendaftaran Sekolah Kader Pengawas Pemilu di Kapuas Hulu

- 30 Mei 2021, 21:51 WIB
Haidir Komisioner Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu
Haidir Komisioner Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu /Taufiq AS/WARTA PONTIANAK
 
WARTA PONTIANAK - Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu RI) membuka pendaftaran program Sekolah Kader Pengawas Pemilu (SKPP) di Kabupaten Kapuas Hulu Kalimantan Barat.
 
Pendaftaran SKPP ini sudah dimulai sejak tanggal 24-28 Mei 2021. Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu sendiri mendapatkan kuota SKPP ini sebanyak 17 orang. 
 
“17 orang itu lanjut tingkat menengah di Kabupaten Sintang setelah SKPP dasar di Kabupaten masing – masing,” kata Haidir Komisioner Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Minggu 30 Mei 2021. 
 
 
Haidir mengatakan, yang mendaftar SKPP kemarin ada 48 orang, namun hanya 40 orang saja yang lolos administrasi. 
 
Dijelaskannya, SKPP merupakan sekolah yang terdiri dari 3 tingkatan, mulai dari tingkat dasar di Kabupaten selama 3 hari, tingkat menengah 5 hari di Provinsi  dan tingkat lanjutan selama 7 hari di Bogor.
 
“Selama proses pendidikan ditanggung oleh Bawaslu RI,” ucap Haidir. 
 
Dikatakannya, tujuan dari sekolah kader tersebut ialah untuk menumbuh kembangkan partisipatif masyarakat dalam mengawal proses demokrasi. Sehingga para kader tersebut diharapkan menjadi corong Bawaslu untuk mengajak peran aktif seluruh elemen masyarakat bersama-sama membantu pihaknya dalam proses pesta demokrasi.
 
 
“Apalagi saat ini menjelang Pilkada serentak 2024, yang mana Pemilu dan Pilkada dilaksanakan secara bersamaan,” ucapnya. 
 
Ia pun mengharapkan, dengan adanya sekolah kader tersebut ada peningkatan yang signifikan peran aktif masyarakat dalam hal pengawasan dalam pesta demokrasi ke depan. 
 
 “Karena kalau dibebankan ke Bawaslu tentu suatu yang sangat berat. Sekolah kader tersebut akan di mulai dari bulan Juni hingga Oktober 2021,” tutupnya.***

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x