Paskibraka di Kapuas Hulu Dikukuhkan

- 16 Agustus 2021, 16:10 WIB
Pengukuhan Paskibraka Kapuas Hulu oleh Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan.
Pengukuhan Paskibraka Kapuas Hulu oleh Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan. /Taufiq AS/Warta Pontianak

Lanjut Bupati, Putra - putri yang terpilih menjadi anggota Paskibraka ini bisa menjadi bekal untuk terus memiliki jiwa nasionalisme dan patriotisme yang tinggi.

"Sehingga kalian mampu menjadi contoh bagi masyarakat dan generasi muda lainnya," ujar Bupati.

Sementara itu, Koordinator pelatih Paskibraka Kapuas Hulu 2021 Lettu Inf Indra Prajan menyampaikan, para anggota paskibraka tersebut berlatih sangat disiplin. Selain ditempa secara fisik dan mental, mereka juga dituntut untuk mampu menerapkan prokes dengan ketat.

Indra Prajan mengatakan, bahwa untuk mendapatkan Paskibraka untuk 17 Agustus 2021ini, yakni dilakukan seleksi.

"Kita lakukan seleksi di kecamatan-kecamatan, dari seleksi itu kita bagi tiga zona setelah itu kita lakukan seleksi lagi dan akhirnya kita mendapatkan delapan putra putri terbaik Kapuas Hulu sebagai Paskibraka,"ujarnya.

Menurutnya, proses seleksi berakhir kemudian dilakukan pelatihan kepada delapan putra putri tersebut.

"Kita laki dari mulai tahap awal, pembinaan basic nya, kemudian baris berbaris hinggalah sampai hari ini pengukuhan untuk mereka," jelasnya.

Indra pun berharap dari hasil latihan dan proses hingga sampai pengukuhan oleh Bupati, para Paskibraka yang terpilih ini untuk berhasil sukses dalam menjalankan tugasnya di hari kemerdekaan besok.

Baca Juga: DPRD Bengkayang Lakukan Kunjungan Kerja ke Kapuas Hulu, Ini Tujuannya

"Kita berharap dan semoga tidak terjadi kesalahan saat pelaksanaan nanti," tutupnya.***

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah