Lagu Indonesia Raya Dilecehkan, Pemilik Akun Istagram Ini Ajak 260 Juta Rakyat Indonesia Bertindak

28 Desember 2020, 13:25 WIB
Viral penghinaan dalam parodi lagu Indonesia Raya. /Pixabay/Mufid Majnun/

WARTA PONTIANAK - Lagu Kebangsaan Indonesia yang viral di media sosial membuat netizen geram. Pasalnya dalam video youtube tersebut lagu Indonesia raya malah dibuat parodi yang isinya sangat melecehkan bangsa Indonesia..

Dalam video tersebut, lirik lagu Indonesia Raya diparodikan dan diubah dengan bahasa yang kurang pantas.

Video itu diunggah oleh kanal YouTube My Asean dan berdurasi kurang lebih 1 menit 31 detik. Akun tersebut menggunakan foto bendera negara Malaysia. 

Baca Juga: Lagu Indonesia Raya Dilecehakan, Begini Respon Malaysia

Selain menghina lagu Indonesia Raya, seperti diberitakan Seputatangsel.com berjudul "Viral Video Lagu Indonesia Raya Dihina dan Diparodikan: Selain KBRI, Netizen Juga Ikutan Geram" lambang Negara juga ikut-ikutan dihina.

Dalam video tersebut, lambang Negara burung Garuda diubah menjadi seekor ayam yang sedang mengepakkan sayapnya.

Menanggapi hal ini, Kedutaan Besar Republik Indonesia pun geram.

Saat ini pihak KBRI di Kuala Lumpur telah melaporkan akun yang mengunggah video tersebut kepada kepolisian Diraja Malaysia.

Selain KBRI, sejumlah public figure pun ikutan geram karena merasa lagu Indonesia Raya dihina.

Baca Juga: Elsa Sukses Perankan Watak Antagonis di Sinetron IKATAN CINTA, Ternyata Ini Sederet Karirnya!

Di antaranya yaitu akun Instagram @belvinvvip dimana melalui video tiktoknya dia mengajak 260 juta rakyat Indonesia untuk mendesak pemerintah melakukan tindakan tegas. 

"Parah sekali nih. Lagu Indonesia Raya kita nih diparodikan dan isinya penghinaan-penghinaan. Mari kita 260 juta rakyat Indonesia mendesak pemerintah untuk bertindak tegas," kata @belvinvvip dalam video tiktoknya.

Selain @belvinvvip, Lutfi Algizal juga ikut melaporkan hal tersebut ke Polda Metro Jaya.

"Menggunakan hak lapor warga negara yang merasa tersakiti atas lagu Indonesia raya yang diparodikan," tulis Lutfi dalam akun Instagram miliknya, seperti dikutip Seputartangsel dari @lutfialgizal, 28 Desember 2020.

Baca Juga: Terkuak! Mang Dadang Buka Suara Soal Makan Palsu Nindi: Bocoran IKATAN CINTA MALAM Ini

Netizen pun terpancing untuk ikut menanggapi hal ini. Sebagian besar dari mereka merasa bahwa tindakan orang yang ada di balik akun tersebut sangatlah tidak pantas.***(Harumbi Prastya Hidayahningrum)

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Seputar Tangsel

Tags

Terkini

Terpopuler