Bupati Kapuas Hulu Tinjau Pos Pengamanan Lebaran, Ini Pesan Sis

- 11 Mei 2021, 21:09 WIB
Kunjungan Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan ke pos pengamanan lebaran.
Kunjungan Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan ke pos pengamanan lebaran. /Taufiq As /Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK  -  Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan meninjau pos pengamanan lebaran, Selasa 11 Mei 2021, yang didampingi Kapolres Kapuas Hulu AKBP Wedy Mahadi dan Dandim 1206 Psb Letkol Inf Jemi Oktis Oil.

Pos yang didatangi para petinggi Kapuas Hulu itu adalah pos yang berada di simpang masjid Darunnajah Putussibau. 

Dalam peninjauan pos tersebut, Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengingatkan kepada petugas terkait kepastian pengamanan masyarakat terutama menyangkut keselamatan lalu lintas dan berkendaraan.

“Kita berharap masyarakat nyaman dan aman dalam memeriahkan Idul Fitri,” kata Bupati.

Baca Juga: Jelang Lebaran 2021, Bupati dan Wabup Kapuas Hulu Santuni Anak Yatim

Dari hasil kunjungan itu, Bupati menyimpulkan bahwa situasi lalu lintas di Kapuas Hulu masih normal, tidak padat.

“Kita bersyukur situasi mobilitas dan arus mudik masih normal, karena diberlakukan larangan mudik antar Kabupaten,” ujarnya.

Bupati mengimbau masyarakat agar tepat menerapkan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai Covid-19.

Baca Juga: Kodim 1206 Psb Bentuk RT Tangguh Lawan COVID-19 di Kapuas Hulu

Halaman:

Editor: M. Reinardo Sinaga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x