Kawasan Jogging Track dan Hutan Kota Ditargetkan Selesai Tahun ini

- 5 Juni 2022, 16:58 WIB
Pembangunan Kawasan Jogging Track dan Hutan Kota
Pembangunan Kawasan Jogging Track dan Hutan Kota /Dede/

WARTA PONTIANAK - Pembangunan kawasan jogging track dan hutan kota di wilayah Pendopo Gubernur ditargetkan PPID Dinas PUPR Kalbar dan Kabid Cipta Karya PUPR Kalimantan Barat, selesai pada tahun ini.

Area publik tersebut nantinya akan dimanfaatkan kepada masyarakat di Kota Pontianak, yang ingin melakukan olahraga, kawasan tersebut nantinya akan dibangun dengan suasana yang nyaman ditambah dengan area hutan kota.

“Dalam waktu dekat untuk kawasan Pendopo ini akan kita bangun, kita selesaikan area publik di situ di bagian tengah finishing, dan bagian pagarnya akan kita selesaikan sampai ke tikungan Jalan Veteran, yang mana finishing kali ini Gubernur memang menekankan area Pendopo itu area publik dan dapat dimanfaatkan masyarakat sebagai area jogging track,” jelas Kabid Cipta Karya PUPR Kalimantan Barat, Ridwan, Minggu 5 Juni 2022.

Ridwan mengatakan, nantinya area publik tersebut akan terkoneksi dengan hutan kota. Di bagian sebelah Pendopo tersebut akan dibangun hutan kota oleh Dinas Lingkungan Hidup.

“Area publik ini nantinya akan terkoneksi dengan hutan kota, di sebelah Pendopo itu yang tahun ini akan dibangun oleh Dinas Lingkungan Hudup di bagian dalam, di mana hutan kota itu juga nantinya akan digunakan sebagai area publik untuk masyarakat berolahraga dikhususkan di usia lanjut, yakni usia 60-an ke atas,” terangnya.

Baca Juga: Dua Orang Wanita Muda di Tasikmalaya jadi Korban Begal Bokong saat Sedang Asyik Jogging

Sehingga nantinya, area depan Pendopo Gubernur tersebut akan dimanfaatkan sebagai kawasan jogging track anak-anak muda, dan pada bagian hutan kota diperuntukan kepada masyarakat lansia.

“Jadi nanti dibagi di area depan Pendopo area joging track yang sifatnya untuk anak muda, yang hutan kota untuk yang tua. Sementara pembangunan fasilitas publik di area Pendopo ini sudah ditahap kedua, dan ditargetkan Pak Gubernur selesai di tahun ini,” ungkapnya.

Selain kawasan Pendopo, tahun ini pihaknya juga akan membangun Taman Kota di Kabupaten Sanggau, dan Taman Kota di Kabupaten Sekadau.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x