WALHI Harap Oknum Aparat 'Tak Masuk Angin' soal Aktivitas PETI di Sungai Kapuas

- 22 Desember 2023, 13:30 WIB
Aktifitas PETI di Sungai Bemban Sanggau yang mengkhawatirkan merusak sungai kapuas.
Aktifitas PETI di Sungai Bemban Sanggau yang mengkhawatirkan merusak sungai kapuas. /

WARTA PONTIANAK - Kepala divisi kajian dan kampanye Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Kalimantan Barat Hendrikus Adam kembali menyoroti aktivitas pertambangan emas ilegal (PETI) di sungai Kapuas desa sungai Batu Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau. Menurutnya, aparat penegak hukum dan Pemda setempat sudah tidak memiliki wibawa dihadapan para cukong PETI.

"Bila praktik penambangan emas di Sungai Kapuas tersebut benar dan kini mulai marak, maka ini berarti kehadiran aparat penegak hukum dan pemerintah di daerah tersebut tidak diperhitungkan oleh para pelaku penambangan. Padahal beberapa wakru lalu, Kapolda Kalimantan Barat lantang bersuara akan melakukan penindakan tegas terhadap praktik (tambang) illegal," kata Adam, sapaan akrabnya, Jumat 23 Desember 2023.

 

 

Adam menjelaskan, ekstraksi sumberdaya alam melalui penambangan pada badan maupun sekitar sungai akan melahirkan daya rusak dan pencemaran lingkungan yang pada akhirnya akan dituai oleh masyarakat sekitar terutama para pengguna sungai.

Baca Juga: Penuhi Kebutuhan Nataru, Sanggau Masukkan 6 Ton Babi Ternak dari Bali dan Singkawang

"Bahkan dampaknya juga hingga ke Kota Pontianak melalui penggunaan air sungai Kapuas yang digunakan sumber air PDAM Tirta Khatulistiwa," ujarnya.

"Bila memang aparat sekitar tidak diperhitungkan, maka situasi tersebut menghendaki agar Kapolda melalui timnya bisa turun tangan langsung ke lapangan untuk memastikan negara hadir dalam memastikan pemenuhan hak atas lingkungan hidup yang baik dan sehat warganya yang berpotensi terdampak akibat daya rusak yang diakibatkan," sambungnya.

Aktifitas lingungan tersebut mengaku aneh atas Kembali maraknya penambangan disaat upaya penertiban oleh pihak terkait mulai mereda.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Abang Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x