Gandeng Bulog dan Pengusaha, Pemkab Sanggau Gelar Pangan Murah

- 13 Juni 2024, 15:53 WIB
PJ Bupati Sanggau bersama OPD terkait meninjau stand gerakan pangan murah, Kamis 13 Juni 2024.
PJ Bupati Sanggau bersama OPD terkait meninjau stand gerakan pangan murah, Kamis 13 Juni 2024. /

WARTA PONTIANAK - Pemerintah daerah terus berupaya menurunkan inflasi dengan melakukan berbagai aksi nyata. Salah satunya melakukan gerakan pangan murah (GPM) yang digelar di area Food Court Pasar Seroja Kelurahan Beringin Sanggau, Kamis 13 Juni 2024.

Gerakan pangan murah yang menyasar masyarakat kelas menengah ke bawah itu bertujuan untuk menekan laju inflasi menjelang hari raya idul adha 1445 hijriah.

Baca Juga: Pj Bupati Sanggau Temukan Kalibrasi Satu Timbangan Elektronik Tak Berlaku saat Sidak SPBU

"Melalui gerakan pangan murah ini kami berharap dapat membantu ekonomi masyarakat, khususnya ekonomi menengah ke bawah untuk menghadapi idul adha," kata Suherman dihadapan wartawan, Kamis 13 Juni 2024.

Yang tak kalah penting dari gerakan pangan murah ini dijelaskan Suherman adalah mengendalikan bahkan menurunkan angka inflasi di Kabupaten Sanggau yang terus dilakukan permerintah daerah bersama stakholder terkait lainnya.

Gerakan pangan murah yang melibatkan Bulog dan pengusaha modern serta petani cabai di Kabupaten Sanggau itu mengedepankan konsep belanja gembira ria.

"Saya sangat senang hari ini melihat antusiasme masyarakat berbelanja di stand-stand yang tersedia," ungkapnya.

Sementara itu, seorang ibu rumah tangga Karnasih mengaku sangat senang dengan gerakan pangan murah yang digelar Pemerintah daerah Kabupaten Sanggau. Menurutnya, gerakan pangan murah ini sangat membantu masyarakat yang kesulitan memenuhi kebutuhan pokok yang dirasa semakin mahal.

"Kalau di luar harta beras SPHP misalnya Rp 72-75 ribu, disini hanya Rp 60 ribu. Begitu juga minyak goreng harganya lebih murah belanja disini," ujarnya.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Abang Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah