Kaya Akan Tempat Wisata, Berikt Rekomendasi Spot Liburan di Pulau Kalimantan

- 17 Desember 2023, 13:27 WIB
Wisata Terbaik Pantai Derawan Pulau Kalimantan/instagram/infoberau.co/
Wisata Terbaik Pantai Derawan Pulau Kalimantan/instagram/infoberau.co/ /

WARTA PONTIANAK – Pulau Kalimantan merupakan pulau terbesar ketiga di dunia yang terletak di sebelah utara Pulau Jawa dan di sebelah barat Pulau Sulawesi.

Pulau Kalimantan dibagi menjadi tiga negara yakni wilayah Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.

Kalimantan terkenal dengan keindahan alamnya yang masih alami. Mulai dari hutan hujan tropis, pegunungan, hingga pantai.

Ada banyak tempat wisata murah yang bisa Anda kunjungi di Kalimantan, berikut adalah beberapa rekomendasinya versi Warta Pontianak:

  1. Pasar Terapung Muara Kuin

Pasar Terapung Muara Kuin adalah pasar tradisional yang unik yang terletak di Sungai Barito, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Pasar ini beroperasi setiap pagi hari dan para pedagangnya menggunakan perahu untuk berjualan.

Anda bisa membeli berbagai macam barang di pasar ini, mulai dari makanan, buah-buahan, sayuran, hingga kerajinan tangan.

  1. Pantai Derawan

Pantai Derawan adalah salah satu destinasi wisata bahari terpopuler di Kalimantan Timur. Pantai ini terkenal dengan keindahan lautnya yang jernih dan kaya akan biota laut. Anda bisa snorkeling atau diving untuk melihat keindahan terumbu karang dan ikan-ikan di sekitar pantai.

Baca Juga: Empat Rekomendasi Wisata Religi di Pontianak, Silahkan Dicek Jika Kamu Penasaran

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: Rifqi Al Furqon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x