Mewariskan Sikap Toleransi, Membentengi Pengaruh dari Luar

- 25 Desember 2020, 20:42 WIB
Gereja HKBP Jeruju yang masih kokoh di usianya yang sudah 30 tahun lebih/Reinardo Sinaga/Warta Pontianak
Gereja HKBP Jeruju yang masih kokoh di usianya yang sudah 30 tahun lebih/Reinardo Sinaga/Warta Pontianak /

WARTA PONTIANAK - Lajunya informasi liar melalui media sosial saat ini menjadi kekhawatiran akan lunturnya sikap toleransi kehidupan beragama. Kekhawatiran itu, terutama tertuju kepada kaum pemuda-pemudi yang dianggap rentan terpengaruh.

Sikap toleransi beragama yang patut dicontoh ini berada di lingkungan Jalan Padat Karya, Kelurahan Sungai Beliung, Pontianak Barat, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.

Di sana berdiri kokoh dua rumah ibadah yang persis bersebelahan: Masjid Nurbaitillah dan Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Jeruju.

Kehidupan antarumat beragama di sana saling harmonis dan terus menjaga kerukunan serta saling melengkapi satu sama lain. Lunturnya sikap-sikap inilah yang menjadi kekhawatiran di tengah berkembangnya tehnologi.

Baca Juga: Kisah Toleransi Beragama, Misa Natal dan Jumatan ‘Barengan’ di Dua Rumah Ibadah yang Bersebelahan

Sebagai upaya mempertahankannya, sikap toleransi itu terus diwariskan ke generasi penerus. Sikap toleransi itu terus dipupuk ke anak-anak Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) maupun remaja di sekitar masjid.

Pengurus masjid pun akan membuat akun resmi agar informasi liar di media sosial bisa di-counter dan pemberian informasi mengenai umat bisa satu pintu.

“Dalam pembinaan, anak-anak sudah dikenalkan soal toleransi. Karena toleransi itu betul-betul sudah ada dalam Islam. Lakum dinukum wa liya din. Bagimu agamamu bagiku agamaku. Itu kita kenalkan ke mereka yang mulai tumbuh agar tahu bahwa Islam itu harus menghormati dan menjaga toleransi,” ujar Ketua Pengurus Masjid Nurbaitillah, Sofian Ahmadi kepada Warta Pontianak, belum lama ini.

Baca Juga: Diklat Aktivis Mahasiswa: Pemimpin Mendatang Harus Lakukan Perubahan Radikal

Ia menambahkan, anak-anak dan remaja di lingkungan masjid sedari awal sudah dibekali ilmu pengetahuan dan keagamaan. Termasuk mental keimanan juga sudah dibekalkan.

Halaman:

Editor: Ocsya Ade CP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x