Sutarmidji Targetkan Pembangunan Gedung Baru RSUD dr Soedarso Pontianak Selesai Tahun 2021

- 30 Januari 2021, 15:17 WIB
MENINJAU - Gubernur Kalbar, Sutarmidji bersama Sekjen Kemenkes RI, Oscar Primadi meninjau progres pembangunan RSUD Dr Soedarso Pontianak.
MENINJAU - Gubernur Kalbar, Sutarmidji bersama Sekjen Kemenkes RI, Oscar Primadi meninjau progres pembangunan RSUD Dr Soedarso Pontianak. /WARTA PONTIANAK/SURIA MAMANSYAH

WARTA PONTIANAK – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji terus memperbaiki insfrastruktur kesehatan di Provinsi Kalbar. Salah satunya perluasan RSUD dr Soedarso Pontianak yang saat ini sedang dibangun gedung baru.

Sutarmidji berharap, pembangunan gedung baru RSUD dr Seodarso Pontianak bisa selesai pada tahun 2021 ini, sehingga Sutarmidji akan meresmikannya tepat di hari jadi Pemerintah Provinsi Kalbar yang ke-65 tahun.

“RSUD dr Soedarso mudah-mudahan selesai tahun ini, agar tahun depan tepat di hari ulang tahun ke-65 Pemprov Kalbar bisa diresmikan,” ujarnya, Sabtu, 30 Januari 2021.

Baca Juga: RSUD Soedarso Akan Jadi Rumah Sakit Kelas A

Selanjutnya, Gubernur Sutarmidji menuturkan kedepannya RSUD dr Soedarso akan menjadi salah satu rumah sakit rujukan di Indonesia.

“RSUD dr Soedarsi Pontianak menjadi salah satu dari lima rumah sakit rujukan national,” tuturnya.

Salah satu tantangan pembangunan RSUD dr Soedarso adalah melengkapi segala fasilitas yang ada disana. Sehingga Sutarmidji telah meminta kepada Kapolda dan Kejati Kalbar untuk turut mendampingi pembangunan RSUD dr Soedarso.

Baca Juga: Progres Pembangunan RSUD Soedarso Sudah Tujuh Persen

“Tantangan kita adalah melengkapi fasilitas-fasilitas di RSUD dr Soedarso agar kualitasnya betul-betul bagus. Jangan sampai nanti ada kualitas jelek, sehingga ada masalah kedepan,” jelas Sutarmidji.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x