Diduga Akibat Angin Kencang Disertai Hujan Deras, Tiang Telpon Tumbang ke Jalan Nyaris Menimpa Pengendara

- 15 Juni 2021, 00:21 WIB
Di tengah guyuran hujan, Anggota Polsek Mempawah Timur melakukan evakuasi tiang besi diduga milik PT Telkom yang tumbang ke jalan raya
Di tengah guyuran hujan, Anggota Polsek Mempawah Timur melakukan evakuasi tiang besi diduga milik PT Telkom yang tumbang ke jalan raya /Hamzah/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK – Hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kecamatan Mempawah timur, Kabupaten Mempawah, Senin 14 Juni 2021 sekitar pukul 22.30 WIB malam.

Akibat cuaca ekstrim tersebut, dua tiang telpon diduga milik PT Telkom tumbang ke jalan raya. Sehingga arus lalu lintas mengalami kemacetan yang cukup panjang.

Salah seorang saksi mata yang melihat  kejadian tersebut, Riziq mengungkapkan, saat dirinya melintas dari arah Sungai Pinyuh menuju Mempawah dan sesampainya didepan SPBU Kuala Mempawah, dirinya melihat ada mobil truk gandeng atau tronton yang melintas.

Dan tiba tiba saja diduga kabel Telkom yang sudah terlanjur condong dan menjuntai diduga tersangkut pada bagian atas truk. Sehingga tiang besi penopang diduga kabel Telkom tertarik dan tumbang.

“Dua tiang besi  langsung tumbang kejalan raya sedangkan tiang penopang yang lainya tampak condong,” terang Riziq.

Baca Juga: Cina Hentikan Kegiatan Ultramaraton usai Dilanda Cuaca Ekstrim

Sempat terjadi kemacetan yang panjang dari peristiwa tersebut lantaran tiang beserta kabel yang tumbang melintang badan jalan. Sehingga warga sekitar keluar rumah untuk melihat apa yang terjadi. Dan beruntung tiang yang tumbang tidak menciderai pengendara yang melintas di lokasi itu.

“Alhamdulillah tiang yang tumbang tidak menyebabkan korban. Namun, terjadi kemacetan lalu lintas dari dua arah,” tuturnya.

Mengetahui kabel yang melintang merupakan kabel telpon dan tidak berbahaya seperti kabel milik PLN, Warga bersama supir yang mengalami kemacetan bersama sama mengevakuasi tiang dan kabel kepinggir jalan. Agar arus lalu lintas bisa kembali lancar.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x