Warga Karimunting Tunggu Kepastian Pelimpahan Administrasi Status Lahannya ke Pemkot Singkawang

- 19 Januari 2022, 15:21 WIB
Perwakilan warga Desa Karimunting Bagus Firsawan, SE
Perwakilan warga Desa Karimunting Bagus Firsawan, SE /Dody Luber/Warta Pontianak

"Kami berharap dilimpahkan dalam minggu ini. Nantinya, hasil pelimpahan ini akan Kami laporkan kepada Gubernur Kalbar, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Presiden RI melalui Kantor Staf Presiden," ujar dia.

Diberitakan sebelumnya, batas wilayah antara Kabupaten Bengkayang dan Kota Singkawang mengalami pergeseran. Akibatnya luas wilayah Bengkayang berkurang dan sebaliknya Singkawang malah bertambah. 

 Baca Juga: Batas Wilayah Bengkayang Tuai Polemik, Warga Karimunting Minta Kejelasan Administrasi Status Lahan

Perpindahan patok batas ini tertuang dalam  Permendagri  nomor 90 tahun 2018 tentang batas daerah Kabupaten Bengkayang dengan Kota Singkawang, Kalimantan Barat.

Bergesernya batas wilayah ini pun menuai polemik, khususnya bagi warga Desa Karimunting, Kecamatan Sungai Raya Kepulauan, Kabupaten Bengkayang yang dibuat bingung dengan status administrasi kepemilikan sertifikat dan lahan garapan mereka. Karena, otomatis administrasi dokumen kepemilikan lahan tersebut akan berpindah ke wilayah administrasi Singkawang.***

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x