Sukseskan Pilkada 2024 tetap Kondusif, Ini Pesan Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya

- 2 April 2024, 15:59 WIB
Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, saat menyerahkan bantuan ke masyarakat Teluk Batang
Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, saat menyerahkan bantuan ke masyarakat Teluk Batang /HMS/

WARTA PONTIANAK – Jelang Pemillihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya berpesan kepada seluruh lapisan masyarakat, khususnya di Kecamatan Teluk Batang, agar menjaga situasi dan kondisi tetap kondusif, sehingga penyelenggaraan Pilkada pada bulan November mendatang, dapat berjalan lancar dan aman.

"Saya berharap proses pemilu damai di Kayong Utara ini dapat berlanjut hingga pilkada yang akan dilaksanakan pada bulan november 2024 mendatang," ucap Romi Wijaya saat melanjutkan Safari Ramadhan 1455 H di Kecamatan Teluk Batang, tepatnya di Masjid Nurul Jannah, Desa Teluk Batang Kota, dengan agenda Penyerahan Bantuan untuk Rumah Ibadah (Masjid) dan santunan kepada anak yatim serta bantuan dana hibah kepada Yayasan Al mu'min sebesar Rp 30 juta dan TPQ Assyifa sebesar Rp20 juta.

Namun, Pj Bupati juga menyampaikan permohonan maafnya kepada masyarakat, apabila penyelenggaraan pembangunan di Kayong utara dirasa belum maksimal.

Baca Juga: Maju Pilkada 2024 di Sanggau, Yansen Akui Mengetahui Kebutuhan Masyarakat

"Momentum bulan suci Ramadhan ini, atas nama pribadi dan pemerintah daerah menyampaikan permohonan maaf apabila dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan selama saya menjabat beberapa bulan ini, mungkin kurang maksimal namun demikian kami akan tetap berupaya untuk melaksanakan pembangunan di Kayong Utara ini,” ucap Romi. ***

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x