Jangan Mengeluh, 8 Pola Pikir ini akan Membantu Kita Lebih Bahagia

- 25 Januari 2021, 20:26 WIB
Ilustrasi saat merasa bahagia
Ilustrasi saat merasa bahagia /Pexels/

WARTA PONTIANAK - Ada tiga cara utama untuk menjadi lebih bahagia, yaitu mengubah pikiran Anda, mengubah perilaku Anda, dan mengubah keadaan Anda.

Melansir dari Psychology Today, para peneliti menyediakan gaya berpikir yang dapat membantu Anda menjadi lebih bahagia. Berikut 8 pikiran yang dapat membantu Anda lebih bahagia:

1. "Saya menerima hal-hal yang tidak bisa saya ubah"

Penerimaan terkait dengan kesejahteraan positif. Untuk lebih menerima, Anda bisa mencoba mindfulness, yang mencakup penerimaan serta kesadaran. Dengan menjadi lebih menerima, kita tidak membiarkan hal-hal acak yang muncul dalam hidup sangat memengaruhi kita sehingga lebih mudah untuk bahagia.

Baca Juga: Inflasi Kota Pontianak di Bawah Kalbar, Namun di Atas Nasional

2. "Saya berharga"

Perasaan harga diri kita cenderung menjadi salah satu faktor yang paling terkait erat dengan kebahagiaan. Itulah mengapa memikirkan hal ini sangat membantu untuk kebahagiaan. Merasa diri berharga, mencintai diri sendiri, akan sangat membantu untuk bahagia. 

3. "Saya bersyukur atas hal-hal dan orang-orang yang saya miliki dalam hidup saya"

Syukur dikaitkan dengan semua hal positif termasuk suasana hati yang lebih baik. Jadi, mengalihkan pikiran Anda untuk memiliki sikap bersyukur bisa sangat membantu kebahagiaan.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: Psychology Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x