Ingin Membelikan Anak Mobil Pribadi? Ini Hal-Hal yang Harus Diperhatikan

- 11 Februari 2021, 19:32 WIB
Ilustrasi seornag anak mendapatkan mobil dari orang tuanya.
Ilustrasi seornag anak mendapatkan mobil dari orang tuanya. /Lifepal/Shutterstock

3. Sesuai budget, kalau bisa tidak perlu kredit

Tidak perlu memenuhi tuntutan sang anak yang menginginkan mobil merek A tipe B dan seri C, jika mobil tersebut harganya terlampau tinggi. Mengingat mobil ini adalah hadiah dari Anda, maka Anda yang berhak menentukan merek, tipe, dan serinya.

Berikan pengertian padanya bahwa, mobil pemberian Anda difungsikan untuk mempermudah transportasi sehari-hari. Dengan adanya mobil, keselamatan sang anak di jalan diharap bisa semakin terlindungi dan kelelahan fisik bisa diminimalisir.

Jangan sungkan pula membeli mobil bekas jika kondisinya masih sangat prima dan surat-surat legalitasnya masih lengkap, karena Anda tentu bisa menghemat pembayaran pajak tahunan.

Bila perlu, tidak usah mengkredit mobil ini agar tidak ada beban bunga yang Anda bayarkan.

Baca Juga: Ini 5 daerah di Kalbar yang Belum Dibolehkan Menggelar Sekolah Tatap Muka

4. Rencanakan pembelian mobil dalam beberapa tahun sebelumnya

Jangan impulsif dalam membeli mobil, lakukanlah perencanaan yang baik untuk membeli. Hal ini pun bisa sangat membantu jika Anda berniat membeli mobil dengan cara tunai.

Tentukan harga mobil yang ingin Anda beli, rencanakan hal ini satu, dua, atau tiga tahun sebelum membeli. Lalu sisihkanlah dana setiap bulan atau tahun dalam jumlah yang sudah ditentukan agar proses pengumpulan dana menjadi semakin ringan.

Baca Juga: Kejari Kapuas Hulu Limpahkan Berkas Perkara Dugaan Korupsi Reboisasi 2013 ke Pengadilan Tipikor Pontianak

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: Siaran Pers Lifepal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah