Kepala Biara di India Serukan Semua Pengikutnya Menghabisi Umat Muslim

- 19 Januari 2022, 16:26 WIB
Ilustrasi umat muslim India
Ilustrasi umat muslim India /Rupak De Chowdhuri/REUTERS

WARTA PONTIANAK - Seorang biksu yang juga kepala sebuah biara di India bernama Yati Narsinghanand Giri ditangkap polisi karena ujaran kebencian yang diserukannya terhadap umat Muslim.

Biksu rasis ini ditangkap karena menyerukan pembantaian terhadap umat Muslim pada sebuah pertemuan kelompok sayap kanan.

Swatantra Kumar, seorang perwira polisi, mengatakan bahwa ini bukan pertama kali Giri ditangkap karena ujaran-ujaran kebencian yang diungkapkannya.

Baca Juga: KPK Amankan Sejumlah Pejabat saat Gelar OTT di Kabupaten Langkat

Pada bulan Desember 2021, Giri bahkan meminta pengikutnya mempersenjatai diri untuk membantai umat Muslim dalam sebuah pertemuan di Haridwar, sebuah kota di negara bagian Uttarakhand.

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari Aljazeera pada 18 Januari 2022, Uttarakhand adalah wilayah yang diperintah Partai Nasionalis Hindu Bharatiya Janata Party (BJP).

Kekuasaan partai tersebut telah menyebabkan serangan terhadap Muslim dan minoritas lainnya meningkat sejak tahun 2014.

Pada 5 Januari 2022 misalnya, seorang pria muslim menjadi korban pengeroyokan yang dilakukan sejumlah anggota Partai Bharatiya Janata.

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari Hindustan Times pada 8 Januari 2022, pria muslim tersebut dipukuli, ditendang, ditampar, dan dipaksa mengucapkan slogan Hindu, 'Jai Shri Ram'.

Selain itu, korban juga disuruh menjilat ludahnya sendiri di jalanan. Sebagian pelaku meneriaki korban bahwa dia seorang muslim.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x