IGA 2020, Sambas Raih Kategori Sangat Inovatif dari Kemendagri

- 18 Desember 2020, 14:05 WIB
Bupati Sambas menerima penghargaan IGA 2020 dari Kemendagri
Bupati Sambas menerima penghargaan IGA 2020 dari Kemendagri /Humas Pemkab Sambas/

WARTA PONTIANAK – Bupati Sambas, H Atbah Romin Suhaili menerima penghargaan Innovative Government Award (IGA) tahun 2020 dari Pemerintah Pusat.

Penghargaan yang digagas Kementerian Dalam Negeri ini berupa lomba inovasi pemerintahan dan menjadi gelaran rutin setiap tahun.

Di tahun 2020, program kinerja Pemerintah Kabupaten Sambas mendapat apresiasi penuh dari Kementerian Dalam Negeri RI atas beberapa inovasi yang telah disampaikan ke tim penilaian Kemendagri.

Penghargaan itu sendiri diserahkan langsung Kepala Badan Litbang Kemendagri Ahmad Fatoni dan disaksikan Sekjen Kemendagri Muhammad Hudori di Jakarta, Jumat 18 Desember 2020.

Baca Juga: Peringati HUT PGRI dan HGN, Karolin Harap Guru Miliki Inovasi Pembelajaran

Penyerahan penghargaan dan piagam IGA 2020 dilakukan sesuai protokol kesehatan.

Dikarenakan jumlah daerah yang mendapat apresiasi dari Kemendagri berjumlah ratusan, mulai dari pemerintah provinsi, kabupaten hingga kota, seremonial dibagi menjadi empat sesi dan Kabupaten Sambas mendapat penghargaan dengan Kategori Sangat inovatif.

Bupati Sambas, Atbah Romin Suhaili mengucapkan terima kasih kepada Kemendagri yang telah memberikan kepercayaan kepada Kabupaten Sambas dalam penghargaan ini.

Baca Juga: OPPO Berupaya Lakukan Inovasi dan Perubahan

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah