Bongkar Muat di Budi Karya Resahkan Warga karena Sudah Sampai Bahu Jalan, Herman : Langgar Aturan Lantas

- 14 Januari 2024, 14:57 WIB
Truk saat parkir di kawasan komplek ruko Pontianak Square, Jalan Budi Karya
Truk saat parkir di kawasan komplek ruko Pontianak Square, Jalan Budi Karya /Dody Luber/Warta Pontianak

Baca Juga: Optimalkan P4GN, BNN Kalbar Audiensi Dengan Pemkab Kayong Utara

Sedangkan, seorang penjaga pos pengamanan di Pontianak Square berinisial S mengatakan, terdapat dua jenis usaha di kawasan ini, yakni pergudangan dan usaha ekspedisi.

Ia pun membenarkan, bahwa aktivitas bongkar muat di kawasan ini sudah berlangsung cukup lama, namun tidak sampai 24 jam, karena biasanya dimulai dari pagi hingga sore.

"Aktivitas bongkar muat di sini biasanya dimulai dari jam 7 pagi sampai jam 5 sore," ujarnya.

Diakuinya, di kawasan tersebut juga sering keluar masuk kendaraan roda empat dan enam. Mulai dari mobil pribadi, pickup, truk hingga kontainer.

"Kontainer tidak boleh masuk di area pergudangan ini pada siang hari, maka kontainer itu biasanya masuk mulai dari jam 9 malam, kemudian besok paginya baru barang-barang yang ada di dalam kontainer dibongkar pekerja di sini," jelasnya.

Berdasarkan pantauan tim liputan di kawasan tersebut, tampak kondisi jalan saat ini sudah bagus karena diaspal ulang.

Terdapat sejumlah lokasi atau tiga blok yang dijadikan tempat pergudangan. Ada lokasi pergudangan yang berada di samping Karaoke Win One, kemudian lokasi lainnya berada di depan Hotel Kapuas Palace Pontianak atau di komplek ruko Pontianak Square.

Baca Juga: Erma Ranik dan AKU GAMA PERINDO Gelar Tebus Murah di Pontianak, Ratusan Paket Sembako Ludes Terjual

Terpantau, masih ada aktivitas bongkar muat yang dilakukan disetiap kawasan pergudangan. Bahkan sejumlah kendaraan bertonase berat seperti truk dan kontainer tampak sedang parkir di kawasan tersebut.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x