Polres Sambas Gelar Ziarah Rombongan Sambut HUT Bhayangkara ke-78

- 24 Juni 2024, 19:04 WIB
Polres Sambas Gelar Ziarah Rombongan Sambut HUT Bhayangkara ke-78
Polres Sambas Gelar Ziarah Rombongan Sambut HUT Bhayangkara ke-78 /HMS/

WARTA PONTIANAK – Kepolisian Resor Sambas (Polres Sambas) melaksanakan ziarah kubur ke makam pahlawan bertempat di Desa Sungai Rambah, Kecamatan Sambas, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Senin 24 Juni 2024.

Ziarah kubur ini dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhayangkara ke-78 guna mengenang jasa para pahlawan yang gugur dalam merebut kemerdekaan.

"Kita sebagai generasi penerus harus mengenang jasa para pahlawan dan mempertahankan kemerdekaan ini," kata Kapolres Sambas, AKBP Sugiyatmo melalui Wakapolres Sambas Kompol Hoerrudin saat Ziarah Rombongan dalam Rangka Memperingati Hari Bhayangkara ke-78.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Waka Polres Sambas Kompol Hoerrudin selaku Ketua Rombongan, para Pejabat Utama (PJU) Polres Sambas, perwira staf, serta bintara dari Bag, Sat dan Sie di Polres Sambas.

Susunan acara dimulai dengan seluruh peserta mengheningkan cipta dipimpin Wakapolres Sambas.

Kemudian dilanjutkan peletakan karangan bunga oleh Wakapolres Sambas. Acara ditutup dengan penaburan bunga di pusara makam pahlawan dan diikuti oleh seluruh peserta ziarah.

Baca Juga: Ziarah ke Makam Raja-raja di Mengkiang, Pj Bupati Sangggau Ajak Warga Menghargai Pahlawan

Wakapolres Sambas, Kompol Hoerrrudin menerangkan, banyak kegiatan yang telah dilaksanakan untuk memperingati Hari Bhayangkara di antaranya bakti sosial, donor darah, pertandingan lomba burung berkicau, serta olahraga bersama TNI-Polri.

"Kegiatan tersebut telah dilaksanakan minggu kemarin, sedangkan kegiatan ini (ziarah) merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78," tutupnya. ***

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah