Polres Kapuas Hulu akan Gelar Vaksinasi Massal Sabtu Besok, 1.666 Dosis Disiapkan

- 25 Juni 2021, 13:18 WIB
Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Wedy Mahadi.
Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Wedy Mahadi. /Timotius /Antara Kalbar

 

WARTA PONTIANAK - Polres Kapuas Hulu beserta jajaran akan mengadakan vaksinasi Covid-19 massal secara serentak pada Sabtu 26 Juni 2021.

Baca Juga: Jelang HUT Bhayangkara ke-75, Polres Kapuas Hulu Bagikan 200 Paket Sembako

Kegiatan itu merupakan bagian dari upaya membebaskan Kabupaten Kapuas Hulu dari penyebaran Covid-19. Kegiatan vaksinasi serentak dilakukan dalam rangka menyambut HUT ke-75 Bhayangkara.

“Kita sudah mendapatkan kiriman vaksin jenis AstraZeneca dari Pusdokes Polri sebanyak 1.666 dosis,” kata Kapolres Kapuas Hulu AKBP Wedy Mahadi, Jumat 25 Juni 2021.

Kapolres menyampaikan, vaksinasi massal yang akan dilakukan pihaknya ini adalah untuk membantu percepatan akselerasi vaksinasi yang dicanangkan Presiden.

“Karena dari Presiden itu menargetkan vaksinasi 1 juta perhari,” ujar Kapolres.

Kapolres mengatakan, dalam pelaksanaan vaksinasi ini, pihaknya bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu. Pelaksanaan vaksinasinya pun akan dilakukan di Polres Kapuas Hulu.

Baca Juga: Semitau Hulu Wakili Kalbar Lomba Desa Nasional 

“Saat ini yang sudah mendaftar untuk divaksin kurang lebih 300. Untuk vaksinasinya bukan hanya besok saja, tapi hingga tanggal 30 Juni 2021,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x