Berbulan-bulan Tak Masuk Kantor, Wakil Bupati Nagan Raya: Saya Disuruh Nonton dan Diam oleh Bupati

- 31 Januari 2021, 15:58 WIB
 Wakil Bupati Nagan Raya, Aceh, Chalidin Oesman
Wakil Bupati Nagan Raya, Aceh, Chalidin Oesman /Instagram @chalidinoesman//

WARTA PONTIANAK - Wakil Bupati Nagan Raya, Aceh, Chalidin Oesman dikabarkan telah berbulan-bulan tidak masuk kantor untuk menjalankan tugas sebagai wakil kepala daerah di kabupaten tersebut.

"Tugas saya yang tersirat saat ini disuruh menonton dan diam oleh Bupati. Jadi, saya sedang melaksanakan tugas tersebut sekarang,” ketus Chalidin Oesman yang dikonfirmasi dari Suka Makmue, Sabtu.

Baca Juga: Seorang Narapidana Teroris di Lapas Nusakambangan Dikabarkan Meninggal Dunia

Chalidin Oesman tidak membantah sudah lama tidak masuk kantor menjalankan tugasnya sebagai orang nomor dua di Pemerintah Kabupaten Nagan Raya.

Chalidin Oesman beralasan selain sedang berobat karena sakit di Jakarta, dirinya mengaku selama ini pimpinan daerah menugaskan dirinya diam seperti “patung”.

“Jadi ya, yang namanya pembantu bupati diminta bantu untuk diam, ya saya diam saja. He... he... he...,” tulis Chalidin.

Chalidin Oesman menegaskan tugas seorang wakil bupati itu membantu bupati. Namun, dirinya tidak bisa menjalankan tugas sebagai wakil bupati karena selama ini tidak diberi ruang gerak untuk berbuat kepada masyarakat.

Menurut Chalidin Oesman, dirinya tidak pernah mendapatkan laporan apa pun. Dirinya juga tidak menyalahkan bawahan karena kondisi telah diciptakan sedemikan rupa,

Kondisi seperti ini membuat mereka harus bekerja sesuai dengan karakter bosnya, bukan lagi sesuai tugas pokok dan fungsi,” kata Chalidin menegaskan.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x