HEBOH! Warga Nganjuk Temukan Dua Batu Meteor di Hutan, Dibawa Pulang dengan Digelindingkan

- 11 Juli 2023, 17:57 WIB
Warga Nganjuk Suprianto saat memperlihatkan batu meteor yang dibawanya dari hutan
Warga Nganjuk Suprianto saat memperlihatkan batu meteor yang dibawanya dari hutan /Tangkapan layar laman Instagram @ndorobei.official/

WARTA PONTIANAK - Seorang warga Nganjuk, Jawa Timur menemukan dua batu meteor di dalam hutan jati Desa Ngadiboyo, Kecamatan Rejoso.

Adapun, batu meteor pertama ditemukan pada tahun 2022 silam. Kemudian, yang kedua ditemukan pada 22 Juni 2023.

"Batu meteor itu ukurannya hampir sama, yakni berdiameter sekitar 18 cm dengan berat mencapai 80 kilogram. Penemuan batu kedua berjarak sekitar 150 meter dari lokasi pertama," ujar Suprianto seperti dikutip dari akun Instagram @ndorobei.official, Selasa 11 Juli 2023.

Baca Juga: Jokowi Jenguk Cak Nun di RSUP Dr Sardjito Yogyakarta, Tak Diperkenankan Masuk ke Ruang Perawatan

Ia mengaku, kesulitan untuk membawa batu meteor tersebut pulang. Dikarenakan berat batu tersebut mencapai puluhan kilogram, dan jarak rumahnya dari lokasi penemuan berjarak sekitar 12 kilometer.

"Lokasi penemuan ada ditengah hutan. Jadi, kedua batu meteor itu dibawa dulu keluar dari hutan dengan cara didorong agar menggelinding. Baru, setelah keluar hutan batunya diangkut menggunakan motor," ujar dia.

Baca Juga: Perundungan Pria Berkebutuhan Khusus Viral di Media Sosial, Polisi Buru Pelaku dalam Video

Penemuan batu meteor ini pun sudah dilaporkannya ke Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Nganjuk.

"Karena kondisi batu berwarna hitam mulus, tidak ada pori-porinya dan magnet menempel jika didekatkan dengan batu. Sehingga, saya mengira batu itu adalah meteor, makanya dilaporkan," pungkasnya.***

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x