Tawaran Menggiurkan untuk ASN yang Ditugaskan ke IKN, Jokowi Beberkan Insentif dan Fasilitas Ini

- 4 Oktober 2023, 01:22 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023 /

WARTA PONTIANAK - Upaya pemerintah untuk memindahkan ASN ke Ibu Kota Nusantara kali ini tak main-main. Para ASN yang nantinya ditugaskan ke IKN akan mendapatkan tawaran yang menggiurkan.

"Pemerintah telah menyiapkan sejumlah insentif dan fasilitas, seperti rumah dinas hingga tunjangan untuk ASN yang ditugaskan di IKN," kata Presiden RI Jokowi seperti dikutip dari Antara, Selasa 3 Oktober 2023.

Menurut Jokowi, insentif dan fasilitas tersebut diberikan agar tidak ada kendala atau alot saat pemindahan ASN untuk ditugaskan ke IKN.

Baca Juga: Dukung Erick Thohir Laporkan Dugaan Korupsi Dana Pensiun BUMN, Anggota Komisi V DPR Katakan Begini

"Sudah disiapkan insentif. Kalau enggak ada ini, alot pasti. Tapi kalau ada insentif kan beda. Rumah dinas, juga ada rumah tapak maupun apartemen. Biaya pindah juga diberikan suami istri plus anak. Ada tunjangan kemahalan dan fasilitas-fasilitas lainnya," kata Jokowi.

Jokowi menjelaskan bahwa pemindahan ibu kota dari Jakarta ke IKN Nusantara untuk mewujudkan Indonesia sentris agar pemerataan ekonomi tidak lagi bertumpu di Pulau Jawa atau Jawa sentris.

Menurut Presiden, Pulau Jawa sudah dihuni oleh 56 persen penduduk Indonesia yang jumlahnya mencapai 280 juta jiwa. Artinya, 150 juta penduduk Indonesia berada di Jawa.

Baca Juga: Nekat Tumpangi Truk, Puluhan Pelajar Diamankan Polisi di Kalideres

Sebanyak 58 persen Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia berasal dari Jawa, sehingga perputaran ekonomi hanya berpusat di pulau tersebut.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x