UMKM Disuntik Modal Lagi di Program BLT BMK Rp2,4 Juta, Begini Penjelasan Presiden Jokowi

- 12 Januari 2021, 18:31 WIB
Penyerahan BMK kepada pelaku usaha mikro dan kecil, Jumat (08/01/2021), di Halaman Depan Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.
Penyerahan BMK kepada pelaku usaha mikro dan kecil, Jumat (08/01/2021), di Halaman Depan Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat. /Foto: Biro Pers Setpres/Kris

WARTA PONTIANAK- Situasi pandemi yang dirasakan Indonesia dan sebagian besar negara-negara dunia menimbulkan dampak yang tidak sedikit, baik dari sisi kesehatan maupun dari sisi ekonomi. Salah satu kalangan yang sangat merasakan dampak tersebut ialah para pelaku UMKM.

Presiden Jokowi menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bantuan Modal Kerja () Rp2,4 juta kepada para pelaku Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) yang terdampak pandemi COVID-19.

Baca Juga: Sikapi BLT Ibu Hamil Dapat BLT Rp6 Juta, Banyak Netizen Ingin Hamil

Dikutif dari Pikiran Rakyat- FIX Indonesia dalam artikel Pelaku UMKM Lagi-Lagi Dapat BLT BMK Rp2,4 Juta, Begini Penjelasan Presiden JokowiPara pelaku UMKM yang biasa ditemuinya, mulai dari pedagang rumahan, asongan, atau kaki lima kerap kali mengeluhkan penurunan omzet hingga dua atau bahkan tiga kali lipat setelah datangnya pandemi ini.

"Saya tahu karena karena saya bertemu seperti ini tidak hanya sekali atau dua kali. Di Jakarta, Bogor, maupun daerah lainnya keadaannya sama, omzet pasti turun, keuntungan usaha pasti turun," ujar Presiden Jokowi saat menyerahkan bansos BMK Rp2,4 juta bagi para pelaku UMKM dengan didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, di teras Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 8 Januari 2021. 

Baca Juga: Begini Syarat Khusus Dapatkan BLT Ibu Hamil dan Balita Rp6 Juta, Buruan Cek

Keadaan serupa itu nyatanya tidak hanya terjadi di Indonesia. Negara-negara lain, yang bahkan tergolong sebagai negara maju sekalipun, juga merasakan pukulan dari dampak pandemi COVID-19 ini.

Meski demikian, Presiden Jokowi memahami kesulitan dan beban berat yang dirasakan. Sejumlah program bantuan sosial (bansos) pemerintah telah dan akan terus digulirkan kepada masyarakat terdampak. Bagi para pelaku UMKM, Presiden Jokowi dalam berbagai kesempatan juga rutin memberikan bansos berupa BMK, seperti BLT BMK Rp2,4 juta agar usaha-usaha yang dijalankan pelaku UMKM dapat terus bertahan.

Baca Juga: Biar Sama-sama Dapat, Ini 7 Syarat Khusus BLT UMKM Rp 2,4 Agar Bisa Langsung Cair

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x