14 Orang Tewas Dalam Serangan Israel ke Palestina, Belum Termasuk wartawan Shireen Abu Akleh yang Tertembak

- 11 Mei 2022, 21:05 WIB
Ilustrasi. Jurnalis Palestina dikabarkan tewas diduga diserang tentara Israel.
Ilustrasi. Jurnalis Palestina dikabarkan tewas diduga diserang tentara Israel. /Pixabay/hosny salah/

WARTA PONTIANAK – Tentara Israel sedang melakukan operasi militer di kamp Jenin di Tepi Barat utara yang diduduki.

Operasi hari Sabtu, yang menewaskan tiga warga Israel dan melukai lebih dari 10, terjadi sehari setelah Israel mengumumkan bahwa mereka telah membunuh Ra'ad Fathi Hazem (28), pelaku serangan Tel Aviv di lingkungan Tel Aviv.

Setelah serangan di Tel Aviv, Perdana Menteri Israel, Naftali Bennett telah memberi pasukan keamanan "kebebasan mutlak untuk bergerak" guna menghadapi gelombang baru "terorisme" sejak 22 Maret.

Dan 14 orang tewas dalam serangan di Israel sejak 22 Maret, beberapa di antaranya dilakukan oleh orang-orang yang terkait dengan ISIS.

Selama periode yang sama, setidaknya 10 warga Palestina tewas, termasuk seorang teroris wanita.

Namun Israel kembali melakukan serangan pendudukan di Palestina.

Baca Juga: Dampak Tewasnya Shireen Abu Akleh Ketika Bertugas Meliput, Israel Dapat Kecaman

Serangan kali ini terbilang mematikan, di mana pasukan Israel diduga membunuh seorang wartawan wanita senior dengan tembakan terukur.

Wartawan asal Palestina yang bertugas di media Al Jazeera, Shireen Abu Akleh ditembak mati oleh tentara Israel pada Rabu, 11 Mei 2022 pagi, ketika dia sedang meliput bentrokan di sektor Jenin di Tepi Barat yang diduduki.

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x