Joe BIden Muak dengan Insiden Penembakan Massal di SD Robb Texas yang Tewaskan 21 Orang

- 25 Mei 2022, 13:56 WIB
Presiden Joe Biden Sampaikan Bela Sungkawa Atas Insiden Penembakan di Sekolah Dasar Texas: Saya Muak dan Lelah
Presiden Joe Biden Sampaikan Bela Sungkawa Atas Insiden Penembakan di Sekolah Dasar Texas: Saya Muak dan Lelah /Tangkapan layar Unggahan People

Sebelumnya dikabarkan jika 14 anak dan 1 guru tewas akibat insiden tersebut. Namun saat ini, korban tewas menjadi 21 orang, dengan rincian, 18 anak anak dan 3 orang dewasa.

Rumah Sakit di San Antonio mengonfirmasi, telah menerima dua korban luka dari penembakan di Texas.

Kedua pasien merupakan seorang wanita berusia 66 tahun dan seorang gadis berusia 10 tahun yang saat ini dalam kondisi kritis.

Seperti diketahui, seorang remaja berusia 18 tahun, Salvador Ramos dengan kejam melakukan penembakan massal.

Pelajar di SMA Uvalde dan merupakan warga Amerika Serikat ini diyakini membawa senjata tangan dan senapan dalam menjalankan aksinya.

Baca Juga: Insiden Penembakan di SD Robb Texas, Belasan Anak Anak Tewas

Menurut beberapa laporan, polisi yang mengejar Salvador Ramos terpaksa harus menembaknya.

Salvador Ramos dikabarkan meninggal di tempat usai ditembak oleh polisi lantaran melakukan perlawanan.

"Pelaku datang menggunakan kendaraan, diyakini bahwa ia meninggalkan kendaraannya dan masuk ke Sekolah Dasar Robb di Uvalde dengan pistol dan dia mungkin juga membawa senapan, tetapi itu belum dikonfirmasi menurut laporan terbaru saya," kata Gubernur Texas, Greg Abbott, dikutip AFP.

Berdasarkan penyelidikan awal, kepolisian juga menemukan pelaku telah menembak neneknya hingga tewas di rumahnya sebelum pergi ke SD Robb dan melancarkan aksinya.

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: isu bogor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x