Tahapan Seleksi Kompetensi Teknis Pemkot Singkawang Digelar

- 21 September 2021, 17:16 WIB
Peserta seleksi kompetensi teknis calon pejabat JPTP
Peserta seleksi kompetensi teknis calon pejabat JPTP /Mizar/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK – Panitia Seleksi terbuka (Open Bidding) calon jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) di lingkungan Pemkot Singkawang menggelar tahapan seleksi kompetensi teknis yang diikuti 29 calon pejabat JPTP di balairung kantor Wali Kota.

Sekretaris Daerah Kota Singkawang, Sumastro selaku Ketua Pansel kepada wartawan, Selasa 21 September 2021 mengatakan, peserta yang mengikuti open bidding kali ini ternyata cukup banyak. Untuk masing-masing jabatan setidaknya ada tiga 3 kandidat, bahkan ada yang sampai enam kandidat.

“Jumlah peserta ini juga memberikan keleluasaan kita selaku pansel untuk menggali, dan mencari figur-figur yang benar-benar mencerminkan nilai-nilai yang kita anut dan akan kita kembangkan terus kedepannya,” ujar Sumastro.

Ia mengharapkan beberapa hal yang akan diberikan oleh figur-figur yang terpilih nantinya, guna meningkatkan kualitas pemerintahan Kota Singkawang.

Baca Juga: Positif Narkoba, Satu ASN Singkawang Diberhentikan Dalam Jabatan Pengawas

“Peserta harus mampu memberikan inovasi-inovasi dan terobosan-terobosan baru dengan menuangkan ide-ide yang rasional dan ada originalitasnya,” katanya.

Sumastro mengatakan, untuk wawancara akhir yang akan dilaksanakan mulai tanggal 4 hingga 7 Oktober mendatang akan dilakukan secara live streaming. Wawancara tahap akhir secara live streaming ini merupakan salah satu upaya pansel untuk meningkatkan nilai-nilai dan kualitas open bidding.

“Akuntabilitas, objektivitas, dan transparansi bisa didorong melalui live streaming,” katanya.

Sementara, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) kota Singkawang, Zulhiar menyatakan bahwa ada total 29 peserta yang mengikuti open bidding kali ini untuk delapan posisi jabatan.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x