Menakjubkan! Gedung dengan Teknologi Pintar di Amsterdam Bisa Produksi Energi Sendiri

- 28 Februari 2023, 22:40 WIB
Ilustrasi EDGE Olympic di ibu kota Belanda, Amsterdam adalah gedung dengan teknologi pintar yang bisa produksi energi sendiri, sehingga hemat energi
Ilustrasi EDGE Olympic di ibu kota Belanda, Amsterdam adalah gedung dengan teknologi pintar yang bisa produksi energi sendiri, sehingga hemat energi /Naim Benjelloun/Pexels

WARTA PONTIANAK - EDGE Olympic di ibu kota Belanda, Amsterdam bukan gedung biasa, karena merupakan salah satu gedung yang paling berkelanjutan di dunia. Dengan teknologi pintar, gedung ini mampu menghemat energi.

Kaca jendela pada perusahaan start up Belanda Physee ini bahkan bisa memproduksi energi sendiri. Sandra Gritti dari EDGE Technologies mengatakan, bahwa ini solusi bagus berupa jendela, di mana cahaya yang direfleksikan lewat jendela melalui lapisan khusus disalurkan ke panel-panel surya di bingkai jendela. Jika matahari bersinar seharian, jendela ini punya energi yang mencukupi untuk mencas telepon, lewat alat kecil di bingkainya.

Sandra Gritti bekerja di gedung itu, dan jadi bagian tim yang disebut EDGE. Dia menjelaskan, setiap pengguna gedung bisa memberikan sumbangan untuk menghemat energi, yaitu dengan mengatur tempat kerja mereka agar sesuai kebutuhan. 

Baca Juga: NASA dan SpaceX Tunda Peluncuran Kru ke Stasiun Luar Angkasa Internasional karena Masalah Pengapian Roket

Gritti menunjukkan salah satu fitur yang mereka miliki di dalam aplikasi bagi setiap pengguna di gedung EDGE, yaitu aplikasi untuk mengubah cahaya dan suhu sebagai fitur utama.

"Di gedung ini, kami menyetel agar suhu dan cahaya tidak terlalu menyedot energi. Karena orang tidak perlu cahaya terang yang maksimal, " kata dia seperti dikutip dari DW.

Cara itu tentu menghemat banyak energi. Selain itu orang jadi punya media untuk mengurangi atau meningkatkan intensitas cahaya yang mereka inginkan.

"Dengan aplikasi, saya bisa memilih tombol cahaya di ruangan, kemudian, misalnya menyetel cahaya seterang mungkin, atau sebaliknya, membuat gelap jika saya sedang menyampaikan presentasi," ujarnya.

Pakar energi Clay Nesler dari World Resources Institute menyambut baik teknologi yang memungkinkan orang memiliki kontrol langsung atas lingkungan hidup dan kerja mereka. 

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x