Daftar 9 Kesalahan Saat Sahur dan Berbuka Puasa, Jika Dilakukan Bisa Sakit Jantung dan Diabetes!

- 13 April 2021, 18:04 WIB
Ilustrasi: Berbuka puasa di bulan Ramadan 2021
Ilustrasi: Berbuka puasa di bulan Ramadan 2021 /RitaE/Pixabay

WARTA PONTIANAK - Puasa Ramadan khususnya di Ramadan 2021 memberikan manfaat yang melimpah bagi kesehatan tubuh. Mulai dari menurunkan kadar kolesterol dalam darah hingga mencegah darah tinggi. Namun tanpa disadari, orang melakukan kebiasaan-kebiasaan buruk saat puasa yang justru dapat mengurangi manfaat tersebut.

Orang yang berpuasa akan bangun di pagi buta untuk makan sahur hingga waktu imsak tiba. Sebagian besar memutuskan untuk tidur kembali usai menunaikan ibadah salat subuh. Sayangnya, kebiasaan ini bisa mengancam kesehatan Anda.

Tak hanya tidur setelah sahur, beberapa kebiasaan buruk saat puasa berikut ini juga sebaiknya Anda hindari seperti dikutip dari Klik Dokter : 

Baca Juga: Hati-hati! Ini 5 Gangguan Pencernaan yang Harus Dihindari Saat Puasa Ramadan 2021

  1. Pesta Gorengan dan Makanan Manis

Makan makanan manis saat berbuka puasa memang wajar karena Anda membutuhkan asupan gula untuk mengembalikan energi tubuh yang hilang seharian. Meski demikian, Anda sebaiknya tidak makan secara berlebihan.

Kebiasaan buruk saat puasa yang satu ini menyebabkan lonjakan gula dan mendatangkan ancaman penyakit diabetes. Selain itu, gula berlebih juga dapat membuat Anda mengantuk, sehingga tidak dapat berkonsentrasi saat ibadah tarawih.

  1. Minum Air Berlebihan Saat Sahur

Biasanya, karena tidak ingin kehausan saat berpuasa, orang akan minum sebanyak-banyaknya saat sahur. Cairan tubuh memang dibutuhkan saat berpuasa agar Anda tidak terkena dehidrasi. Namun, terlalu banyak minum saat sahur justru dapat memperburuk kesehatan.

Ketika terlalu banyak minum saat sahur, setelahnya Anda akan sering buang air kecil. Kebiasaan buruk saat puasa ini justru akan membuat Anda cepat haus. Anda disarankan untuk minum air banyak di antara waktu berbuka puasa hingga sahur tiba.

  1. Langsung Tidur Setelah Sahur

Rasa kantuk tak tertahankan usai sahur biasanya membuat orang akan langsung tidur setelah sahur dan salat subuh. Sayangnya, kebiasaan saat puasa ini dapat menyebabkan asam lambung Anda naik ke kerongkongan. Kondisi ini menyebabkan munculnya masalah pada saluran cerna atas.

Halaman:

Editor: M. Reinardo Sinaga

Sumber: dokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x