Gudang Kimia di Kalideres Terbakar Diduga Karena Korsleting Listrik

- 12 Desember 2021, 13:45 WIB
Ilustrasi kebakaran. Markas besar partai di Tunisia alami kebakaran pada Kamis, 9 Desember 2021.
Ilustrasi kebakaran. Markas besar partai di Tunisia alami kebakaran pada Kamis, 9 Desember 2021. /Pexels/Pixabay

WARTA PONTIANAK - Sebuah gudang kimia di Jalan Kayu Besar, tepatnya kawasan Tegal Alur, Kelideres, Jakarta Barat terbakar pada Sabtu 11 Desember 2021 malam.

Sebanyak belasan unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan di lokasi kebakaran pun berhasil memadamkan api yang membakar gudang kimia tersebut.

Kapolsek Kalideres AKP Hasoloan Situmorang menyebut, pihaknya menerima informasi adanya kebakaran gudang di Jalan Kayu Besar sekitar pukul 23.17 Wib.

Baca Juga: Jadikan Perempuan Korbannya, Penjambret yang 15 Kali Beraksi di Depok Dibekuk Polisi

"Lokasi kebakaran adalah gudang kimia di Kalideres," ujar Hasoloan seperti dikutip dari PMJ News, Minggu 12 Desember 2021.

Namun, menurutnya, hingga kini api yang membakar gudang kimia tersebut telah berhasil dipadamkan oleh pemadam kebakaran.

Sementara, petugas piket pos pemadam Kalideres, Agus Setiawan membenarkan, bahwa lokasi yang terbakar merupakan gudang bahan kimia. Saat ini, api sudah berhasil dipadamkan.

"Gudang kimia, obat-obatan. Sekarang sudah padam, tinggal pendinginan," ucap Agus.

Baca Juga: Usut Korupsi Stadion Mandala Krida, KPK Periksa Mantan Pejabat Bappeda DIY

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x