Kebiasaan Tidur Ternyata Berpengaruh pada Kesehatan Kulit dan Rambut Lho!

- 14 Maret 2021, 20:31 WIB
manfaat tidur nyenyak.
manfaat tidur nyenyak. /pexels/

WARTA PONTIANAK- Lembur di kantor, menonton film hingga larut malam, atau terlalu banyak mengonsumsi kafein, dapat menyebabkan Anda kurang tidur. Hal ini secara tidak langsung dapat berpengaruh pada kesehatan kulit dan rambut Anda. 

Dilansir dari femina.in, banyak faktor yang memengaruhi tidur dan kecantikan Anda, termasuk seberapa lama dan seberapa dalam Anda istirahat, apa yang Anda makan untuk makan malam, dan bahkan produk kecantikan yang Anda gunakan di malam hari.

Ya, Anda mungkin tidak mempercayai hal ini tetapi pola tidur Anda memainkan peran besar dalam kecantikan dan kesehatan Anda secara umum. Inilah cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan tidur yang cukup dan apa yang akan terjadi jika Anda tidak cukup tidur.

Baca Juga: Polisi Amankan 1,1 Kilogram Sabu di Pontianak Utara, Warga Binaan Kembali Terlibat Penyelundupan Narkoba

1. Awas, mata panda!

Kurang tidur membuat tubuh stres dan menyebabkan pelepasan lebih banyak kortisol, yang menyebabkan percepatan pemecahan kolagen di jaringan kita. Padahal kolagen sangat penting untuk menjaga kulit tetap kencang dan kenyal.

Menurut ahli kecantikan di India, kurang tidur membuat kulit lebih kering. Apalagi jika ditambah dengan minum minuman beralkohol dan merokok.

Wanita yang kurang tidur memiliki fungsi pelindung kulit yang terganggu, dan kehilangan lebih banyak air dari kulit. Mereka juga memiliki tingkat bahan kimia inflamasi yang jauh lebih tinggi, yang seiring berjalannya waktu berdampak pada lapisan epidermis luar dan struktur dermal yang lebih dalam.

Selain itu, menurut ahli aromaterapi bersertifikat di India, Rupal Tyagi, kurang tidur mengganggu keseimbangan hormonal sehingga menimbulkan pigmentasi, jerawat, dan tanda-tanda awal penuaan.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: femina.in


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x